jpnn.com - PARIS - Paris St Germain menjadi harapan besar bagi Zlatan Ibrahimovic untuk mengakhiri rekor buruk di kompetisi Eropa. Ibra, sapaan karib Ibrahimovic bertekad merengkuh tropi juara Eropa untuk kali pertama.
Selama ini, Ibra memang seperti memiliki kutukan di Eropa. Kapten timnas Swedia tersebut belum sekalipun mengangkat tropi juara Eropa. Itu berbanding terbalik dengan perannya di level domestik. Ibra selalu bisa memberikan gelar di kompetisi lokal.
BACA JUGA: Semua Pemain Madrid di Belakang Ancelotti
Nah, bagi Ibra, PSG memiliki peluang besar menjadi juara. Musim lalu, PSG sukses menembus babak perempat final. Sayang, mereka dikandaskan Barcelona.
"Saya memiliki banyak mimpi. Memenangkan Liga Champions adalah salah satunya. Saya pikir PSG bisa melakukannya," terang Ibra sebagaimana dilansir laman Goal, Rabu (2/10).
BACA JUGA: Fergie Berikan Dukungan Pada Moyes
Menurut mantan pemain Inter Milan tersebut, PSG kini memiliki konfidensi yang lebih tinggi. Sukses menembus perempat final musim lalu dianggap bakal menjadi pelecut untuk tampil lebih trengginas musim ini.
"Tidak mudah untuk memenangkan Liga Champions. Namun, kami ada di kompetisi ini untuk menang. Musim lalu, tim-tim meremehkan kami. Saat ini mereka lebih hormat pada kami," tegas Ibra.(jos/jpnn)
BACA JUGA: Tiket Online Timnas U-19 Dijual Hari Ini
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ambisi Pellegrini Akhiri Dominasi Guardiola
Redaktur : Tim Redaksi