Harapkan Semangat Konser 'Salam 2 Jari' Menular ke 9 Juli

Sabtu, 05 Juli 2014 – 21:33 WIB
Suasana ketika Joko Widodo menemui para pendukungnya di Gelora Bung Karno, Sabtu (5/7). Foto: Jay Subiakto/Twitter

jpnn.com - JAKARTA - Ratusan ribu orang berkumpul di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Sabtu (5/7) sore untuk menghadiri konser “Salam 2 Jari” sebagai bentuk dukungan pada pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla. Hadirnya massa secara sukarela ke GBK dianggap sebagai bentuk kekuatan rakyat untuk mendorong perubahan.

Penilaian itu disampaikan bintang film yang kini menjadi politisi PDI Perjuangan, Banyu Biru. Menurutnya, konser bertajuk “Revolusi Mental Salam 2 Jari” di GBK itu menunjukkan arus keinginan rakyat tentang perubahan tak bisa dibendung lagi.

BACA JUGA: JK Soroti Krisis Pangan dan Energi

“Atmosfer GBK tadi merupakan bentuk kepercayaan pada konsep Revolusi Mental yang dikampanyekan Pak Jokowi. Suasana di Stadion Gelora Bung Karno tadi adalah  gelora rakyat," kata Banyi usai menghadiri konser “Salam 2 Jari”: di GBK.

Konser “Salam 2 Jari” itu menampilkan puluhan musisi, penyanyi, artis dan seniman lainnya. Budayawan dan tokoh masyarakat ikut hadir di acara itu.

BACA JUGA: Terjebak Macet, Jokowi Telat

Banyu mengatakan, antusiasme massa di GBK itu mampu menyihir yang hadir. Banyu mengaku sepakat dengan Jokowi bahwa pilpres memang harus emmbawa kebahagiaan.

“Kita semua merinding. Inilah kegembiraan demokrasi yang dimaksud Pak Jokowi. Tertib, massa tumplek, alhamdulillah tidak ada ribut-ribut hingga konser berakhir," ucapnya.

BACA JUGA: Kubu Prabowo tak Percaya Hitung Cepat Perolehan Suara di Luar Negeri

Pengusaha muda yang kini aktif di organisasi relawan Kawan Jokowi itu berharap semangat yang terjadi di GBK pada konser “Salam 2 Jari” menyebar hingga tanggal 9 Juli nanti.

"Hari ini saya bersama kawan-kawan menyaksikan lautan manusia terluas seumur hidup saya di konser ‘Salam Dua Jari’ di GBK. Mudah mudahan ini berarti pemimpin rakyat telah terlahir,” pungkasnya.(ara/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sudah Pengalaman, Jokowi-JK Tanpa Polesan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler