Harga Ayam Merangkak Naik, Daya Beli Melempem, Aduh!

Kamis, 27 Oktober 2022 – 15:31 WIB
Rizal pedagang ayam di pasar 16 Ilir Palembang saat sedang menimbang ayam untuk pembeli. Foto: Cuci Hati/jpnn

jpnn.com, PALEMBANG - Harga ayam potong di pasar mengalami kenaikan, yakni Rp 28 ribu per kilogram dari harga semula Rp 24 ribu hingga Rp 25 ribu per kilogram.

Rizal (30) salah satu pedagang ayam di pasar 16 Ilir, Palembang mengungkapkan kenaikan harga ayam tersebut biasa terjadi saat menjelang akhir tahun.

BACA JUGA: Jaga Stabilitas Harga Ayam Potong, Kementan Terbitkan SE Dirjen

“Kalau mau akhir tahun biasanya pasti naik, selain itu juga karena perusahaan ternak sekarang mengalami kerugian dari pusat. Peternakan pakan dengan penjualan tidak sesuai,” ungkap Rizal saat ditemui di lokasi jualannya, Kamis (27/10).

Adapun kerugian para peternak tersebut Rizal menyebut mencapai setengah harga atau sekitar 50 persen, sehingga membuat banyak pihak merasa khawatir.

BACA JUGA: Cegah Lonjakan Harga Ayam, Pemerintah Diminta Prioritaskan Bibit Lokal

“Harga pakan ternaknya saja Rp 25 ribu per kilogram sementara harga ayam di pasar Rp 20 ribu per kilogram, ini yang buat kami pusing. Jualan tidak ada untungnya malah rugi 50 persen,” terang Rizal.

Dengan kenaikan harga tersebut, tentunya mempengaruhi harga telur ayam yang saat ini sudah setara dengan harga daging ayam.

“Karena itulah pihak perusahaan memutuskan untuk menaikkan harga daging ayam agar bisa balik modal untuk mengganti kerugian yang sebelumnya. Harga telur sekarang juga sudah setara dengan harga daging ayam,” terang Rizal. (mcr35/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler