Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Stagnan, pada 12 Agustus

Sabtu, 12 Agustus 2023 – 12:51 WIB
Harga emas di Pegadaian hari ini. Foto: Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Harga emas 24 karat cetakan Antam dan UBS tetap stagnan pada Sabtu (12/8) dibandingkan Jumat (11/8) kemarin.

Informasi dari situs resmi logammulia.com, harga emas Antam 24 karat ukuran 0,5 gram Rp 581.000. Untuk emas cetakan UBS dengan ukuran yang sama seharga Rp 543.000.

BACA JUGA: Terima Info Lelang Online dan Tebus Murah Barang Pegadaian? Awas, Penipuan!

Kemudian, emas ukuran 1 gram cetakan Antam dibanderol dengan harga Rp 1.062.000. Sedangkan, emas UBS Rp 1.006.000.

Untuk emas 2 gram cetakan Antam bisa dibeli dengan harga Rp 2.066.000. Lalu cetakan UBS Rp 1.966.000.

BACA JUGA: Perwira Muda PIS Tanam 1.000 Mangrove & Transplantasi Terumbu Karang

Pada ukuran 5 gram 24 karat emas Antam tetap Rp 5.110.000. Sementara cetakan UBS dengan ukuran sama menjadi Rp 4.865.000.

Selanjutnya, emas cetakan Antam ukuran 10 gram hari ini Rp 10.147.000. Dibandingkan emas cetakan UBS dengan ukuran sama dihargai Rp 9.625.000.

BACA JUGA: PT PP Tanam 100 ribu Pohon Mangrove & Kembangkan Mitra Binaan UMKM di Timbulsloko

Untuk emas Antam 50 gram di Pegadaian seharga Rp 50.300.000. Sedangkan cetakan UBS dijual Rp 47.670.000.

Pegadaian mematok harga emas ukuran 100 gram untuk cetakan Antam di harga Rp 100.480.000, sedangkan untuk cetakan UBS ukuran yang sama sebesar Rp 95.230.000.(mcr4/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Pegadaian   PT Pegadaian   Antam   UBS  

Terpopuler