jpnn.com, TERNATE - Harga tomat mengalami kenaikan hingga 100 persen.
Pantauan Malut Post (Jawa Pos Group) di Pasar Barito Bahari Berkesan Kota Ternate kemarin (29/3), harga tomat melonjak dari Rp 5.000 menjadi Rp 10.000 per kilogram.
BACA JUGA: Hamdalah, Petani di Jawa Panen, Harga Cabai Mulai Turun
Harga komoditas lainnya juga menunjukan hal yang sama.
“Pasokan mulai menipis sehingga membuat harga naik,” aku Sulaiman, pedagang.
BACA JUGA: Harga Cabai Masih Tak Tergoyahkan
Dia menjelaskan harga rica nona yang sebelumnya Rp 30 ribu, naik menjadi Rp 50 ribu per kilogram.
Rica keriting sebelumnya dijual Rp 30 ribu naik menjadi Rp 40 ribu per kilogram.
BACA JUGA: Cabai Rawit Diperkirakan Masih Mahal Hingga Lebaran
“Kalau harga cabai rawit Rp 40 ribu, sebelumnya Rp 30 ribu per kilogram,” akunya.
Harga bawang merah dan bawang putih juga naik dari Rp 45 ribu menjadi Rp 50 ribu per kilogram.
Sedangkan lemon cui/lemon ikan harganya stabil pada kisaran Rp 15 ribu per kilogram.
“Pasokan sangat mempengaruhi harga. Melihat kondisi saat ini saya memperkirakan harganya masih terus naik,” ujar Sulaiman. (tr-05/onk)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Paha Ditikam Pacar Hingga Tembus, Ira Histeris!
Redaktur & Reporter : Soetomo