Hari Kedua, Ini 7 Motor Terbaru yang Meluncur di GIIAS 2022

Jumat, 12 Agustus 2022 – 14:46 WIB
Salah satu produsen motor memperkenalkan produknya di GIIAS 2022. Foto: Dedi Sofian

jpnn.com, TANGERANG - Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 yang memasuki hari kedua tetap mempunyai jadwal spesial, Jumat (12/8).

Sebab, beberapa produsen motor ikut serta di ajang tahun itu meluncurkan produk barunya kepada pengujung.

BACA JUGA: Ragam Produk Seiken Ramaikan GIIAS 2022

Ada tujuh produsen motor yang merilis motor terbarunya di antaranya Benelli, MForce, Selis, SM Motor, Pasific Bike, Benelli, Gelis, Segway, dan Minerva.

Selain itu, pengujung juga bisa merasakan hari kedua pengujung bisa menjajal motor listrik di area EV Test Track yang terdapat di Hall 10.

BACA JUGA: Intip Jajaran Produk Hino yang Mejeng di GIIAS 2022, Ada Truk Listrik

Hari kedua ini para peserta yang berpartisipasi juga bersiap untuk mengulas lebih jauh produk terbaru mereka. 

Selain itu, beberapa APM memiliki program harian dan akan digunakan untuk sesi ulas produk terbaru. Terutama dari sisi teknologi terbaru.

BACA JUGA: GIIAS 2022, HPM Pamerkan 2 Model Honda e:HEV

Sebab, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto sudah menegaskan komitmen pemerintah untuk menggenjot sektor otomotif yang lebih syarat dengan teknologi terbaru. 

Karena itu, merupakan bentuk optimalisasi produk yang ada saat ini. 

Ada 25 merek kendaraan penumpang dan komersial hadir pada gelaran GIIAS 2022, di antaranya membawa kendaraan listrik mereka, yaitu Audi, BMW, Chery, Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, VW, dan Wuling.

Sementara itu, dari kendaraan komersial hadir Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, dan UD Trucks. 

Lebih dari 100 merek dari industri pendukung juga hadir di GIIAS 2022

Mulai dari industri karoseri hadir, Adiputro, Laksana, Tentrem. Dan 15 merek ternama roda dua juga berpartisipasi pada GIIAS tahun ini. 

Mulai dari Alva, AHM, Benelli, CF Moto, Exotic Bike, Gelis, Keeway, Minerva, Pacific Bike, Royal Enfield, Segway, Selis, SM Motor, SYM, dan Wmoto dengan beberapa diantaranya membawa motor listrik.

Sebelumnya, hari pertama, lebih dari 30 kendaraan model baru diluncurkan di GIIAS 2022. 

Pada acara Press Day yang berlangsung tersebut, seluruh peserta kendaraan penumpang dan komersial memanfaatkan waktu tersebut untuk memperkenalkan teknologi dan produk terkini mereka untuk masyarakat.

Harga tiket GIIAS 2022 yaitu Rp 50.000,- untuk weekday (Senin-Jumat) dan Rp. 100.000 weekend. (jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

BACA ARTIKEL LAINNYA... UD Truck Pamer Truk Berteknologi Canggih di GIIAS 2022, Diklaim Ramah Lingkungan


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler