jpnn.com - BANDUNG - Hariono dipastikan absen saat menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan ISC-A 2015, Sabtu jelang akhir pekan ini.
Jangkar lini tengah Persib Bandung tersebut tak bisa diturunkan karena harus menjalani hukuman akumulasi lima kartu kuning.
BACA JUGA: Riedl Terapkan Strategi Sendiri, tapi Bukan Bertahan Maupun Menyerang
Ini menjadi momen absen kedua kalinya bagi Hariono di kompetisi ISC-A 2016.
Sebelumnya, pemain bernomor punggung 24 itu absen dalam laga kontra Persegres Gresik yang berlangsung di Stadion Tri Darma.
BACA JUGA: Lerby Akui Riedl Mampu Genjot Fisik Pemain Timnas
Tak bisa membela timnya dalam partai bigmatch, pemilik nomor punggung 24 itu mengaku sangat menyesal. Sebab, pertandingan ini, diakuinya, merupakan salah satu laga yang sangat dinantikannya di ISC-A.
Hariono mengaku sangat termotivasi untuk bermain dan bisa menjungkalkan tim ibu kota setelah menahan imbang timnya pada putaran pertama lalu.
BACA JUGA: Aguero Dapat Jaminan jadi Starter Lawan Barca
"Pasti menyesal mendapatkan kartu kuning. Padahal saya menunggu pertandingan lawan Persija," aku Hariono, seperti diberitakan Radar Bandung (Jawa Pos Group) hari ini.
"Meskipun saya tidak bisa bermain, saya selalu percaya kepada tim dan kerja keras teman-teman," tegasnya.
Sementara itu, pelatih Djadjang Nurdjaman mengakui akan ada perbedaan dalam permainan tim asuhannya dengan absennya Hariono. Sebab selama ISC, mantan pemain Deltras Sidoarjo itu memang selalu menjadi pilihannya di sektor tengah.
"Pasti terasa. Dia sosok yang menjadi pilihan. Dari statistik apapun dia bisa diandalkan. Tapi saya berharap siapapun penggantinya bisa mengatasi kekurangan Hariono," harap Djadjang.
Hanya saja, Djadjang tidak ingin terlalu dipusingkan dengan absennya Hariono. Sebab tipikal permainan Hariono, menurutnya, sudah ada pada Kim Jefrey Kurniawan.
"Kalau yang mendekati Kim, dilihat dari keuletannya, keberaniannya jika dibandingkan dengan pemain tengah lain," tandasnya. (pra/ray/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dokter Timnas Sebut Cedera Jandia Perlu Masa Pemulihan
Redaktur : Tim Redaksi