Hasil dan Klasemen Liga Italia: AC Milan Kukuh di Puncak, Inter Milan Keringat Dingin

Minggu, 20 Maret 2022 – 06:29 WIB
Pemain AC MIlan Ismael Benacer (tengah) berusaha melepaskan tembakan ke arah gawang Cagliari. Foto: Twitter/acmilan.

jpnn.com, MILAN - AC Milan kian kukuh di puncak klasemen Serie A seusai menang tipis 1-0 kontra Cagliari.

Ismael Benacer menjadi pahlawan Milan berkat golnya pada menit ke-59.

BACA JUGA: All England 2022: Tragis, Lee Zii Jia Terkapar di Tangan Bocah Ajaib India

Gol krusial pemain asal Aljazair itu mengukuhkan posisi AC Milan di puncak klasemen sementara Serie A dengan 66 poin.

Di saat yang bersamaan, dua pesaing terdekat Milan mengalami nasib berbeda. Napoli yang menjamu Udinese di San Paolo mampu menang tipis 2-1.

BACA JUGA: Inter vs Fiorentina: Lupa Cara Menang, Nerazzurri Ukir 3 Rekor Memalukan

Adapun Inter Milan harus puas berbagi angka satu poin seusai bermain imbang 1-1 kontra Fiorentina.

Napoli saat ini terlihat menjadi penantang serius Milan dalam perebutan scudetto. Pasukan Luciano Spaletti duduk di ranking kedua, hanya berjarak tiga angka dengan tim berjersei merah-hitam tersebut.

BACA JUGA: Jadwal Liga Inggris Hari Ini: Ada Derbi London, Tottenham Hotspur vs West Ham United

Bagi Inter, hasil imbang membuat posisi mereka rawan digusur oleh Juventus. Nerazzurri masih tertahan di peringkat ketiga dengan 60 poin, hanya unggul empat angka dari Si Nyonya Tua yang berada di posisi keempat.

Juventus berpeluang memangkas jarak dengan Inter karena mereka hanya menjamu tim juru kunci, Salernitana, pada malam nanti.

Hasil Liga Italia Pekan ke-30

- Sassuolo 4-1 Spezia

Genoa 1-0 Torino

Napoli 2-1 Udinese

- Inter Milan 1-1 Fiorentina

- Cagliari 0-1 AC Milan

Klasemen 10 Besar Serie A

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jadwal Liga Italia: Big Match AS Roma vs Lazio, Juventus Jumpa Tim Juru Kunci


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler