jpnn.com, KANADA - Pembalap tim Ferrari, Sebastian Vettel akhirnya sukses merebut posisi pole setelah menjadi yang tercepat dalam sesi kualifikasi F1 Kanada 2019, di Sirkuit Gilles Villeneuve, Montreal.
Terbilang, capaian pole Vettel di GP Kanada ini mengakhiri puasanya sejak raihan pole sebelumnya di GP Jerman 2018.
BACA JUGA: Sebastian Vettel Ungkap Masalah Terbesar Ferrari
BACA JUGA: Pembatasan Anggaran Tim F1 Rp 2,5 Triliun Dimulai Pada 2021
Vettel berhasil menjadi yang terdepan usai unggul 2 detik lebih cepat dari sang juara bertahan sekaligus rivalnya dari tim Mercedes, Lewis Hamilton yang menempati urutan kedua.
BACA JUGA: Klasemen F1 Monaco: Hamilton Makin Kuat, Verstappen Gagal Kejar Bottas
Rekan setim Vettel, Charles Leclerc tampil solid sepanjang kualifikasi dan akan mengisi grid ketiga. Diikuti oleh Daniel Ricciardo membuat kejutan dengan menempatkan mobil Renault di baris kedua (posisi ke-4), unggul atas Pierre Gasly yang menjadi satu-satunya wakil Red Bull di Q3.
Melengkapi baris kedua, Valtteri Bottas (Mercedes) harus puas mengawali balapan di posisi ke-6, pada Senin (10/6) dini hari nanti.
BACA JUGA: Hasil F1 Monaco: Lagi-Lagi Hamilton Juara dan Leclerc Apes
Vettel diharapkan bisa mengulang kemenangannya pada musim lalu (2018) di Kanada, yang sukses mengungguli Valtteri Bottas dan Max Verstappen. (mg8/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hasil Kualifikasi F1 Monaco: Hamilton Pole, Leclerc Tereliminasi
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha