jpnn.com, JAKARTA - Pekan keempat Liga Champions telah menyelesaikan pertandingannya hari ini, Kamis (04/11).
Sebanyak empat tim sudah memastikan lolos ke 16 besar, yaitu Liverpool, Juventus, Bayern Munchen, dan Ajax Amsterdam.
BACA JUGA: Liverpool vs Atletico 2-0: Malam Bersejarah Trent Alexander-Arnold
Liverpool yang menghuni grup neraka bersama Atletico Madrid, AC Milan, dan FC Porto mampu menyapu bersih empat laga dengan kemenangan.
Di laga terkini, The Reds menghantam Atletico 2-0 berkat gol yang dilesatkan Diogo Jota menit 13' dan Sadio Mane (21'). Hasil itu membuat Liverpool duduk di puncak klasemen sementara Grup B dengan 12 poin.
BACA JUGA: 3 Fakta Menarik Laga Sheriff vs Inter, Sinyal Bahaya Bagi AC Milan
Setali tiga uang dengan Liverpool, Ajax yang tergabung di Grup C juga menyapu bersih empat laga dengan kemenangan.
Pada partai terakhir, anak asuh Erik ten Hag tampil perkasa di markas Borussia Dortmund dengan kemenangan 3-1 lewat gol Dusan Tadic (72'), Sebastien Haller (83'), dan Davy Klaassen (90+3').
BACA JUGA: Tanpa Messi, PSG Tidak Bisa Kalahkan RB Leipzig
Dortmund hanya sanggup mencetak satu gol hiburan lewat sontekan penalti Marco Reus (37').
Tiga Raksasa Babak Belur
Di saat keempat klub di atas memastikan lolos ke 16 besar Liga Champions 2021/22, ada tiga raksasa Eropa yang mengalami nasib tragis.
Tiga tim tersebut ialah Sevilla, AC Milan, dan Borussia Dortmund.
Sevilla harus bertekuk lutut dari klub Prancis LOSC Lille dengan skor 1-2. Los Nervionenses tak bisa memaksimalkan keuntungan bermain sebagai tuan rumah.
Sempat unggul cepat pada menit 15' lewat gol Lucas Ocampos, Sevilla diberondong dua gol balasan Lille yang dicetak oleh Jonatan David (43') dan Jordan Ikone (51').
Hasil itu membuat Sevilla harus tersungkur ke posisi paling buncit Grup G karena baru mengemas tiga poin dari empat laga.
Nasib tak jauh berbeda dialami AC Milan. Raksasa Italia itu harus puas bermain imbang 1-1 dengan FC Porto di San Siro.
Milan bahkan tertinggal lebih dahulu dari Porto pada menit ke-6 ketika Luis Diaz berhasil merobek gawang Rossoneri yang dikawal kiper Ciprian Tatarasanu.
Anak asuh Stefano Pioli selamat dari kekalahan setelah pemain Porto, Chancel Mbemba tak sengaja mencetak gol bunuh diri pada menit 61'.
Milan saat ini masih berada di posisi terbawah Grup B dengan koleksi satu poin dari empat laga.
Nasib lebih baik mungkin dialami Dortmund. Walau dihajar Ajax 1-3, Marco Reus dan kolega masih bertahan di peringkat dua klasemen Grup C berkat koleksi enam poin dari empat laga.
Berikut ini hasil lengkah matchday keempat Liga Champions 2021/22, Kamis (04/11).
Grup A
Manchester City 4-1 Club Brugge
RB Leipzig 2-2 Paris Saint-Germain
Grup B
AC Milan 1-1 FC Porto
Liverpool 2-0 Atletico Madrid
Grup C
Borussia Dortmund 1-3 Ajax
Sporting CP 4-0 Besiktas
Grup D
Real Madrid 2-1 Shakhtar Donetsk
Sheriff Tiraspol 1-3 Inter Milan
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sori, Manchester City Ambil Alih Posisi PSG
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib