jpnn.com, SIDOARJO - Devana merana jadi korban pencurian motor. Honda Vario bernopol W 5334 YW miliknya diembat pencuri.
Peristiwa kelabu tersebut menimpa pemuda 18 tahun itu saat berbelanja di sebuah minimarket. Lokasinya di Desa Sugihwaras, Candi.
BACA JUGA: Susah Payah Curi Motor, Tertangkap di Lampu Merah
''Hanya sebentar di dalam, eh motor sudah tidak ada,'' ujarnya.
Devana mengaku kendaraannya sudah dikunci ganda. Dia yakin pelaku membobol rumah kontak motor dengan peralatan modifikasi atau kunci T. ''Hilangnya kira-kira pukul 23.00,'' jelasnya.
BACA JUGA: Pakai Kerudung dan Jubah, Ternyata Berbuat Tidak Terpuji
Dia sempat meminta pegawai minimarket untuk membuka rekaman CCTV. Namun, letak motornya tidak tersorot kamera.
Devana pun mengabarkan peristiwa yang dialaminya ke Mapolsek Candi. ''Langsung buat laporan, semoga polisi bisa menangkap pelakunya,'' ucapnya.
BACA JUGA: Pelaku Curanmor Kabur, Motor Mogok di Depan Kantor Polisi
Kanitreskrim Polsek Candi Iptu Isbahar Buamona membenarkan adanya peristiwa tersebut.
Dia mengaku sudah mengerahkan personel ke lokasi kejadian untuk mencari petunjuk. ''Mungkin ada masyarakat sekitar yang tahu,'' tuturnya.
Isbahar berjanji tidak setengah-setengah memburu pelaku. Terlebih, perkara seperti itu mendapatkan perhatian dari pimpinannya.
Ya, kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) merupakan atensi jajaran kepolisian. ''Mohon doanya,'' katanya.
Beberapa jam setelah kejadian tersebut, bandit curanmor kembali beraksi. Kemarin pagi seorang warga juga kehilangan motor di kawasan Gading Fajar.
Kejadiannya sekitar pukul 08.00. ''Motor Scoopy,'' tutur Sugeng, penjaga warung di dekat lokasi. (edi/c22/hud/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Prajurit Marinir Sukses Menggagalkan Curanmor di Medan
Redaktur & Reporter : Natalia