Hatta Rajasa Fans Berbagi Takjil

Kamis, 26 Juli 2012 – 19:15 WIB

JAKARTA - Beramal saleh dapat dilakukan dengan berbagai cara di Bulan Ramadan ini. Hal itu juga dilakukan oleh sejumlah pemuda dan mahasiswa yang tegabung dalam Hatta Rajasa (HR) Fans. Mereka membagikan takjil  buka puasa kepada warga dan pengguna jalan yang melintasi perempatan lampu merah pada beberapa titik di Jakarta, Kamis (26/7).

Koordinator HR Fans, Ali Rahman, mengatakan, kegiatan itu digelar sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat yang menjalankan ibadah puasa. "Sebagaimana hari biasa menjelang buka puasa, banyak masyarakat yang terjebak kemacetan jalanan Jakarta. "Dari kondisi itulah kami berpikir dan punya inisiatif untuk membagikan takjil," katanya, Kamis (26/7).

Dijelaskan dia, kendati isi takjil yang dibagikan itu hanya sekedarnya, namun diharapkan masyarakat yang terjebak macet di jalanan dapat berbuka puasa. "Sehingga waktu berbuka puasanya pas," kata dia.

Ia menyatakan, selain di perempatan lampu merah Rawamangun, Jakarta Timur, aksi bagi-bagi takjil itu juga dilakukan pada beberapa tempat oleh para relawan yang tergabung dalam HR Fans.

Menurutnya, aksi bagi-bagi takjil ini murni untuk membantu masyarakat yang membutuhkan makanan untuk berbuka puasa. "Tidak ada kepentingan dan tujuan lainnya," tegasnya. Selain berisi kue dan minuman, takjil yang dibagikan itu juga diberi  buku Hikmah Ramadan.

Buku tersebut berisikan  30 tema tulisan pemikiran Menteri Koordinator Perekonomian yang juga Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Hatta Rajasa tentang makna dan hikmah Bulan Ramadan. "Saya berharap buku ini bisa bermanfaat bagi masyarakat dalam memahami dan memaknai bulan suci Ramadhan," kata Ali Rachman. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ngawur di Pilgub DKI, di Sumut Hati-hati


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler