jpnn.com - JAKARTA -- Usai Salat Jumat, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Hatta Rajasa dijadwalkan berkampanye di Lapangan Jatinangor, Bandung, Jawa Barat, Jumat (21/3).
Banyak yang unik dalam kampanye yang akan dilakukan Hatta yang juga Menteri Koordinator Perekonomian ini. Pada pendukung Hatta dari Hatta Rajasa Fans Community (HRFC) Cabang Bandung akan menyambutnya dengan berbagai aksi simpatik.
BACA JUGA: Yakin Ada Kejutan, Demokrat Ragukan Jokowi Bakal Menang
Sedikitnya, 100 lebih relawan Hatta akan mengenakan silver hair wig atau rambut palsu putih dan topeng wajah Hatta. Mereka menyambut Hatta di pintu masuk Lapangan Jatinangor.
Koordinator HRFC Cabang Bandung, Kiki mengatakan aksi 100 relawan ‘kembaran’ Hatta itu sebagai bentuk dukungan dan pemberitahuan bahwa bekas Menteri Riset dan Teknologi itu ada dimana-mana.
BACA JUGA: Cari MH370, Indonesia Koordinasi dengan Australia
"Pak Hatta itu identik dengan rambut putih. Kami sengaja meniru sosok beliau dengan tujuan memberitahu masyarakat bahwa sosok Hatta ada dimana-mana, ada di kerumunan masyarakat. Ini merupakan bukti bahwa dia pemimpin yang dekat dengan rakyat,” kata Kiki dalam siaran persnya, Jumat (21/3).
Selain menyambut di Lapangan Jatinangor, 100 kembaran Hatta, itu akan membagi-bagikan buku serta stiker.
BACA JUGA: Putusan MK Juga Bikin Partai Besar Galau
Mereka juga melakukan aksi treatikal untuk menggambarkan sosok Hatta yang sudah bekerja nyata siang dan malam untuk membangun Indonesia.
Sedangkan Koordinator Nasional HRFC Ali Rahman mengatakan bahwa aksi simpatik dan kreatif ‘kembaran’ Hatta tidak hanya dilakukan di Bandung.
Untuk sejumlah daerah yang menjadi titik kampanye PAN dan Hatta, seperti di Jawa Timur dan DKI Jakarta, para relawan HRFC juga akan melakukan hal yang sama.
"Pokoknya Hatta akan ada dimana-mana. Di setiap titik kampanye, di kerumunan masyarakan, di pasar dan dimana mana saja, Hatta akan ada disana,” kata Ali.
Menurut Ali, aksi ‘kembaran’ Hatta ini murni datang dari masyarakat yang sukarela mendukung Hatta untuk maju dalam Pemilihan Presiden 2014.
"Kita tahu bahwa Pak Hatta adalah sosok pemimpin yang amanah, sederhana dan selalu bekerja untuk bangsa dan rakyat. Itulah alasan kenapa kami mendukungnya," pungkas Ali. (boy/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Usai Ambil Sumpah Hakim MK, Presiden Kampanye ke Karawang
Redaktur : Tim Redaksi