Hayo, Nyawa atau Penis?

Jumat, 03 Januari 2014 – 02:20 WIB
Bonita Lynn Vela. Foto: news.com.au

jpnn.com - MURKA Bonita Lynn Vela, warga Johnson County, Indiana, barangkali sudah melampaui ubun-ubun. Dia mendengar bahwa putranya yang baru berumur dua tahun dilecehkan secara seksual oleh pacar salah seorang putrinya. Maka, Vela pun menyerang "calon mantunya" itu dengan pisau cutter. Ancamannya bukan "harta atau nyawa" tapi "nyawa atau penis!"

Deputy sheriff dari Johnson County mengatakan, korban Vela baru berumur 18 tahun. Namun, identitasnya tak disebutkan lengkap.

BACA JUGA: Jong-un Puji Eksekusi Mati atas Paman Sendiri

Kepada polisi, korban mengatakan bahwa Vela mengamuk bak orang gila pada Sabtu (28/12) waktu setempat. Bersama dua kawan, Vela menyekap korban dalam karavan pada dini hari. Vela, perempuan 35 tahun itu, terus memaksa korban berterus terang soal pelecehan seksual tersebut.

Tak kunjung buka mulut, korban ditusuk dengan garpu. "Karena korban tidak berdarah, Vela mengambil pisau cutter," ungkap polisi kepada stasiun televisi FOX59-WXIN.

BACA JUGA: Michael Bloomberg, Miliarder yang Akhiri Jabatan sebagai Wali Kota New York secara Sederhana

Saat itulah ancaman mengerikan muncul. "Vela akan memberi luka yang akan terus terlihat ketika si korban berhubungan seks," ujar polisi. "Korban disuruh memilih, nyawa atau penis. Kalau penis boleh dipotong, korban boleh pergi," tambah aparat.

Korban yang malang itu tentu pilih nyawa dan membiarkan Vela mengiris si "burung". Hiii...

BACA JUGA: Merokok di Pesawat, Pria Ini Diikat

Begitu dilepaskan, korban yang mengaku sama sekali tak melakukan pelecehan tersebut langsung ke rumah sakit. Nyawanya memang selamat. Tapi, dia memang harus menyelamatkan "nyawa" si burung.

Belum diketahui seberapa parah luka pada "burung" korban. Yang terang, Vela harus mendekam di jeruji besi bak burung dalam sangkar.... (The Huffington Post/c10/dos)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Baru Dilegalkan, Warga Colorado Langsung Borong Ganja


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler