Head to Head Indonesia Vs Timor Leste: Bagai Bumi dan Langit

Rabu, 26 Januari 2022 – 22:18 WIB
Para pemain timnas Indonesia saat melakoni sebuah laga. Foto: dokumentasi PSSI

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia wajib menang menghadapi Timor Leste dalam laga uji coba internasional di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (27/1) malam.

Perbedaan ranking dan sejarah pertemuan selama ini menjadi catatan tersendiri.

BACA JUGA: 4 Fakta Aksi Pembubaran Tablig Haikal Hassan Oleh Pemuda Pancasila

Timnas Indonesia kali ini ada di peringkat ke-164 dunia dalam ranking FIFA.

Sementara itu, Timor Leste terpaut 32 tingkat alias berada di posisi ke-196 dunia, jarak yang cukup jauh.

BACA JUGA: Pandangan Marselino Ferdinan Jelang Laga Indonesia Vs Timor Leste

Dari sejarah pertemuan, skuad Garuda sampai hari ini juga cukup superior dengan mencatatkan total 14 gol dan baru kebobolan sekali dalam empat pertemuan terakhir.

Artinya, Indonesia jauh berada di atas Timor Leste dalam hal kualitas di atas lapangan maupun kemampuan di atas kertas.

BACA JUGA: Pemuda Pancasila Blak-Blakan Soal Alasan Membubarkan Tablig Haikal Hasan, Ternyata

Bukan itu saja, dalam persiapan menjelang laga ini, Indonesia lebih diuntungkan.

Evan Dimas dan kawan-kawan tak perlu melakukan karantina, sementara Timor Leste harus menjalani kewajiban warga negara asing masuk ke Indonesia di tengah pandemi covid-19.

"Kami tidak akan lengah dan menunjukkan sebaik mungkin agar mendapat hasil yang kami inginkan," tegas Shin Tae Yong dalam jumpa pers sebelum laga, Rabu (26/1).

Terakhir, Indonesia berjumpa Timor Leste pada 2018 lalu dalam ajang Piala AFF 2018.

Kemenangan itu juga menjadi satu-satunya kemenangan skuad Garuda di penyisihan grup ajang sepak bola terbesar di Asia Tenggara.

Melihat catatan-catatan tersebut, maka kemenangan mutlak harus didapatkan.

Namun, yang kini menjadi pertanyaan mampukah Indonesia mencetak banyak gol menghadapi tim lemah seperti Timor Leste?

Kita tunggu polesan Shin Tae Yong dalam laga besok malam. (dkk/jpnn)

Head to head Indonesia vs Timor Leste

21/11/2010

Indonesia vs Timor Leste 6-0

12/11/2012

Indonesia vs Timor Leste 1-0

 11/11/2014

Indonesia vs Timor Leste 4-0

13/11/2018

Indonesia vs Timor Leste 3-1

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bubarkan Tablig Haikal Hassan, Ketua PAC Pemuda Pancasila Sebut Soal Radikalisme


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler