jpnn.com, JAKARTA - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria membakar bendera merah putih, viral di TikTok.
Dalam video berdurasi 30 detik itu, pelaku tampak menyiramkan cairan yang diduga bensin ke bendera merah putih.
BACA JUGA: Ambroncius Nababan Dicokok Polisi, Roy Suryo: Abu Janda Ditindak Tegas juga Dong
Api pun langsung menghanguskan bendera yang sudah ada bekas terbakar di bagian bawahnya tersebut.
Beberapa pihak pun mengecam keras apa yang dilakukan pria tersebut. Salah satunya anggota Komisi III DPR RI Andi Rio Idris Padjalangi.
BACA JUGA: Penemuan Benda Misterius Mirip Rudal Bikin Heboh, Ada Tulisan China, Begini Reaksi Roy Suryo
Dia meminta jajaran Polri segera menangkap pelaku pembakaran bendera merah putih.
"Kepolisian harus segera melakukan langkah konkret dengan menangkap dan membuka motif pelaku dalam melakukan aksi pembakaran bendera merah putih," kata Andi dalam keterangan tertulis, Sabtu (30/1).
BACA JUGA: Ahok Disebut Melanggar Prokes Bersama Raffi Ahmad, Roy Suryo Bilang Begini
Andi mewanti-wanti agar kepolisian tidak membiarkan pelaku bebas berkeliaran, dan terus melakukan aksinya demi sebuah konten serta popularitas.
Hal senada juga disampaikan mantan politikus Demokrat Roy Suryo. Ia sepakat agar pelaku pembakaran simbol negara Indonesia itu ditindak tegas.
"Sepakat, pembakar bendera merah putih memang harus dihukum berat sesuai UU yang berlaku," ungkap Roy kepada jpnn.com, Minggu (31/1).
Namun demikian, pakar telematika itu juga meminta agar diselidiki kapan, di mana dan tujuan pembuatan video tersebut.
"Namun harus dlselidiki cermat, video itu dibuat kapan, dimana dan untuk tujuan apa (diViralkan), agar hukumannya tepat," pungkas Roy. (cr3/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama