Helm KBC Siap Meriahkan di PRJ

Sabtu, 11 Juni 2011 – 19:23 WIB
PESATNYA pasar motor di Indonesia membuat produsen helm berlomba-lomba memasarkan produknyaKali ini, helm pabrikan asal Amerika Serikat, KBC, resmi merambah pasar Indonesia

BACA JUGA: Astra Tetap Andalkan Daihatsu Xenia



Lewat distribusi dari PT Central Sole Agency yang menaungi group Indoparts, helm KBC Type V series ini dipasarkan di Pekan Raya Jakarta (PRJ)
Wakil Direktur Indoparts, Willianto Husada mengatakan, produknya bakal laris di pasaran

BACA JUGA: Toyota Borong 7 Penghargaan

Untuk tahun ini, Willianto menargetkan bisa menjual sebanyak 1.500-2.000 unit helm per bulan.

“Di ajang PRJ, minat masyarakat membeli helm bakal ramai,” ujarnya dalam peluncuran produk itu di Jakarta


Di pasar global, KBC sudah cukup dikenal karena merek ini  merupakan world leader di bisnis private label merek-merek dunia, dan memasok 75 persen helm motorcross di dunia.

Menurut distributornya, harga helm bertipe "V" itu lebih murah di pasar Indonesia dibanding di AS, yakni 105 dolar atau di Eropa 127 Euro

BACA JUGA: BPD Kepri Terbitkan Obligasi Pertama

Head of Department Product Development PT Central Sole Agency, Budiyanto Suryawinata mengatakan, pihaknya berminat memasarkan helm itu

Menurut dia, semakin canggih teknologi dan kualitas helm bakal laku dijualHelm yang berkualitas bisa dilihat dari ukurannya yang lebih kecil, tipis, ringan dan tanpa mengurangi kekuatannya sehingga standar keselamatannya tetap terjamin

Budi mengklaim, KBC tipe "V" sudah memenuhi standar DOT dan Snell (USA), ECE (Eropa), AS (Australia), dan SNI (Indonesia)Beberapa fitur dalam helm KBC tipe "V", yakni SNI & DOT approved, EPS with Integrated Ventilation Channels, Perfect Seal Rachet System, dan Pin Lock Ready.(FIK/RM)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Peugeot Tambah Lini Tipe Sedan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler