jpnn.com - GUANGZHOU- Ganda putra terbaik Indonesia, Hendra Setiawan/ Mohammad Ahsan pantas menjadi andalan merengkuh gelar juara di Kejuaraan Dunia 2013. Selain menjadi pasangan yang menunjukkan progress signifikan, mereka memiliki keuntungan besar pada diri Hendra.
Pemain asli Pemalang tersebut memiliki rekor bagus ketika tampil di Tianhe Indoor Gymnasium, Guangzhou yang menjadi venue Kejuaraan Dunia. Tercatat, tiga gelar juara pernah disabet Hendra ketika berpasangan dengan Markis Kido.
BACA JUGA: Juara, Blanc Akui PSG Belum Solid
Di antaranya ialah gelar juara back to back China Open Superseries 2006 dan 2007 serta Asian Games 2010. Serentetan hasil bagus tersebut melambungkan optimism Hendra menghadapi kejuaraan dunia musim ini.
“Ketika tampil bersama Kido, saya bisa memenangi beberapa kejuaraan. Saya harap, hal itu bisa terulang saat saya berpasangan dengan Ahsan nanti,” terang Hendra saat dimintai komentar, Minggu (4/8).
BACA JUGA: Juventus Jadi Bulan-Bulanan di AS
Juara Olimpiade 2008 tersebut bakal berusaha tampil lepas. Menurut Hendra, public Tiongkok tidak akan memberikan tekanan hebat. Sebab, mereka akan mendukung wakil tuan rumah. Hal itulah yang membuat Hendra semakin percaya diri.
“Kami tampil tanpa beban. Kami akan bermain lepas. Saya bermain di kota yang sama, stadion yang sama tapi dengan partner yang berbeda. Saya ingin mengulang sukses di Guangzhou,” tegas pebulutangkis kelahiran 25 Agustus 1984 tersebut. (jos/jpnn)
BACA JUGA: Penghentian IPL Bisa Langgar Amanat Kongres PSSI
BACA ARTIKEL LAINNYA... Greg Oden Pilih Heat
Redaktur : Tim Redaksi