jpnn.com, PEKANBARU - Pelatih kepala PSPS Riau, Hendri Susilo dipastikan absen dan tidak bisa mendampingi tim dipinggir lapangan ketika timnya menjalani dua laga kandangnya.
Pasalnya, Hendri Susilo saat ini tengah mengikuti kursus kepelatihan modul 2 A AFC di Sawangan, Depok, Jawa Barat.
BACA JUGA: Bryan Cesar Cs Fokus Jamu Blitar United
Humas dan media officer PSPS Riau, Muhammad Teza Taufik saat dikonfirmasi perihal akan absennya coach Hendri Susilo pada dua pertandingan yang akan dihadapi PSPS di kandang membenarkan hal tersebut.
Sebagai gantinya, kursi kepelatihan sementara akan dipimpin oleh asisten pelatih Sipendri.
BACA JUGA: Siswanto Beber Penyebab Kekalahan Persiba Melawan Persiwa
"Iya benar coach Hendri Susilo sedang mengikuti kursus kepelatihan modul 2 A AFC di Sawangan hingga tanggal 14 Mei mendatang. Artinya dua laga kandang coach Hendri akan absen," katanya.
Dua laga kandang yang akan dihadapi PSPS tersebut, lanjut Teza, adalah pada Sabtu 5 Mei mendatang melawan Persika Karawang di Stadion Kaharuddin Nasution Rumbai. Kemudian satu laga lagi yang hanya berjarak empat hari yakni pada Rabu 9 Mei melawan Persita Tangerang.
BACA JUGA: Masih Mandul, Dimas Galih: Menang, Itu Lebih Penting
"Asisten Coach Sipendri selama memimpin latihan PSPS akan didampingi pelatih kiper Lutfi Yasin," ujarnya.
Dengan kursus kepelatihan yang tengah dijalani pelatih PSPS tersebut, pihak manajemen PSPS berharap akan semakin berdampak pada perkembangan pemain dengan ilmu yang didapat saat kursus.
"Kita tentu berharap kursus yang dilakukan pelatih PSPS, Hendri Susilo bisa berjalan lancar. Setelah kembali dari kursus, bisa menularkan ilmu yang didapat kepada para pemain PSPS untuk perkembangan permainan tim Asykar Bertuah," harapnya. (sol)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sukses Kalahkan Persiba, Suimin: Kami Main Sesuai Karakter
Redaktur & Reporter : Budi