Hengki Rawan Diganti

Rabu, 07 November 2012 – 06:51 WIB
JAKARTA-Kabar buruk kembali mendera timnas. Belum juga pemain lengkap berkumpul memenuhi pemusatan latihan timnas, kini timnas harus kehilangan bek intinya. Hengki Ardiles terancam tak bisa berangkat ke ajang Piala AFF 2012, 24 November mendatang.

Dokter Timnas Syarif Alwi menuturkan bahwa kondisi pemain timnas yang paling mengkhawatirkan hanya Hengki Ardiles. Menurut dia, Hengki mengalami cedera lutut kiri dan memerlukan istirahat sampai tiga minggu.

"Hengki sudah kami MRI. Hasilnya Meniscus Lateralis kirinya robek. Ini butuh penanganan khusus, paling cepat tiga minggu kembali normal," tuturnya saat mendampingi latihan timnas, Kemarin (6/11).

Dengan waktu istirahat yang cukup lama, Syarif tak menampik jika peluang Hengki untuk terpilih dalam 22 skuad tim AFF kecil. Sebab, dia diprediksi baru sembuh menjelang timnas berangkat sehingga secara otomatis dia tak bisa mengikuti pemusatan latihan Timnas.

Setelah Berdiskusi dengan manajer, lanjut Syarif, pihaknya diminta untuk segera melakukan operasi agar bisa sembuh lebih cepat. Bahkan, Syarif akan memilih langkah medis terbaik sesuai dengan instruksi dari manajer.

"Ya peluangnya sembuh waktu dekat memang berat. Tapi, kami berusaha agar bisa sembuh cepat sebelum tim berangkat ke AFF," ujar lelaki berkumis tersebut.
Sementara itu, pelatih kepala timnas Nilmaizar mengaku tak mau terlalu pusing dan masih optimistis dengan kesembuhan Hengki. Pasalnya, selama ini pemain asal Semen Padang itu adalah pilihan utama Nil untuk menempati posisi Bek Kanan.

"Saya tidak mau berandai-andai. Kita tunggu sampai menjelang pengumuman 22 pemain terakhir. Kami tunggu dulu kondisinya," ucap pelatih 42 tahun tersebut.

Jika Hengki tidak bisa berangkat, Nil menyebut masih ada beberapa pengganti yang bisa diplot menempati posisi bek kanan. Beberapa nama itu seperti Nopendi, Novan Setya, Valentino Telaubun. "Masih banyak opsi. Kalau memungkinkan Diego (Michiels ) juga bisa digeser ke kanan," tandasnya.

Sementara itu, untuk mengantisipasi hal itu Nil terus menggembleng para pemainnya dengan latihan game kecil. Beberapa opsi pemain dicoba dalam pertandingan setengah lapangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), kemarin. (aam)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cussel Tak Sabar Merumput demi Merah Putih

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler