Hilang Arti, Farhan Zubedi Bicara Soal Titik Terendah Dalam Hidup

Senin, 15 Juli 2024 – 11:36 WIB
Penyanyi Farhan Zubedi. Foto: Dok. Sony Music Entertainment Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Farhan Zubedi baru saja meluncurkan sebuah lagu yang berjudul Hilang Arti.

Lagu yang dirilis di bawah naungan Sony Music Entertainment Indonesia itu ternyata punya makna mendalam bagi dirinya.

BACA JUGA: Farhan Zubedi Perkenalkan Diri Lewat Lagu Hilang Arti

Lewat Hilang Arti, Farhan Zubedi bercerita tentang perjalanan hidup yang penuh liku dan cobaan.

"Makna Hilang Arti bagi aku adalah saat hidup terasa berjalan sangat lambat dan tidak ada yang membangkitkan semangat," kata Farhan Zubedi, Senin (15/7).

BACA JUGA: Rilis Album Hanya Figuran, Meiska Mengajak Pendengar Mencintai Diri Sendiri

Pria yang juga merupakan seorang dokter itu mengatakan Hilang Arti merupakan lagu yang diciptakan pada 2022.

Saat itu, Farhan Zubedi mengalami sejumlah masalah hingga mental breakdown.

BACA JUGA: Dihibur Artis Sony Music, Acara Yang Tau-Tau Aja Berlangsung Meriah

Dia akhirnya bisa bangkit lagi berkat dukungan dari orang-orang terdekat.

"Itu benar-benar masa titik terendah yang aku alami, merasa hilang makna dan arti hidup," jelas lulusan Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh itu.

Farhan Zubedi berharap lagu Hilang Arti bisa memberi pengaruh positif untuk para pendengar.

Dia ingin lagu tersebut dapat menjadi teman sekaligus penyemangat bagi orang-orang yang sedang berada di titik terendah.

"Aku berharap lagu ini dapat menemani siapa pun yang sedang di titik terendah. Seperti yang ada dalam lirik, 'Temani diri yang paling berarti dan kenal diri lebih dekat'," imbuhnya.

Lagu Hilang Arti dari Farhan Zubedi sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital serta YouTube. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler