Hj. Mufidah akan Tanam Pohon di TMII

Jumat, 14 November 2008 – 19:50 WIB
JAKARTA - Ibu Wakil Presiden RI, Hj Mufidah Jusuf Kalla, Sabtu (15/11) akan menyaksikan secara langsung penanaman pohon langka di tiga anjungan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta TimurTiga anjungan yang akan didatangani Ibu Wapres Mufidah Jusuf Kalla untuk menyaksikan penanaman pohon langka masing-masing Anjungan Sumatera Barat, Sulawesi Selatan dan Papua.

Penanaman pohon langka di kawasan TMII itu merupakan bagian dari kegiatan nasional bertema "Gerakan Tanam dan Pelihara Pohon Langka" dilakukan oleh tiga Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi (Ny Vita Gamawan Fauzi, Hj Ayunsri Harahap Syahrul Yasin Limpo dan Evelyn Suebu) di masing-masing anjungan tersebut dihadapan Ibu Wapres Mufidah Jusuf Kalla.

Kepala Anjungan Sumatera Barat di TMII, Yusman Yusbar menjelaskan "Gerakan Tanam dan Pelihara Pohon Langka" di tiga anjungan tersebut sekaligus sebagai pertanda dimulainya kegiatan serupa bagi semua anjungan yang ada di TMII.

Khusus untuk tiga anjungan yang akan didatangi oleh Ibu Wapres Mufidah Jusuf Kalla direncanakan jenis tanaman langka yang akan ditanam terdiri dari Pohon Andalas, Surian, Asam Kandis, Durian dan Gaharu

BACA JUGA: Lagi, KPK Periksa Syahrial Oesman

(Fas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tabung Gas Meledak di Mc Donalds Lokasari


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler