jpnn.com - Pendiri Microsoft Bill Gates menjadi sasaran tudingan miring. Salah satu orang terkaya di Bumi itu dikaitkan dengan pandemi virus corona (COVID-19).
Ada 1,2 juta misinformasi di televisi, Twitter, YouTube ataupun Facebook yang menyebut pemilik nama William Henry Gates III itu terkait dengan COVID-19. Menyitat data yang dikumpulkan New York Times dan Zignal Labs, teori konspirasi tentang Bill Gates terkait virus corona paling sering disebut. Jumlahnya mencapai 1,2 juta selama periode Februari hingga April 2020.
BACA JUGA: Bill dan Melinda Gates Timbun Makanan di Ruang Bawah Tanah
Data Zignal Labs menempatkan pemilik nama William Henry Gates III itu 33 persen lebih sering disebut ketimbang teori konspirasi soal 5G dengan COVID-19 yang ada di posisi kedua. Teori konspirasi yang mengaitkan 5G dengan pandemi global mencapai puncaknya pada April ini dengan total penyebutan 18 ribu kali per hari.
Setidaknya ada 16.000 unggahan hoaks tentang Bill Gates di Facebook selama 2020. Unggahan itu memanen hampir 900 ribu ‘like’ dan komentar.
BACA JUGA: Kata-Kata Manis Presiden Tiongkok setelah Mendapat Sumbangan Rp 1,3 Triliun dari Bill Gates
Sementara di YouTube ada 10 video paling populer terkait misinformasi yang mengaitkan salah satu orang terkaya di Bumi itu dengan virus corona. Selama periode Maret hingga April, video-video itu sudah ditonton hampir lima juta kali.
Menurut laman The Verge, ada berbagai narasi hoaks mengenai Bill Gates. Misalnya, hoaks yang menyebut tokoh kelahiran 28 Oktober 1955 itu membuat virus corona untuk memperoleh keuntungan besar dari penjualan vaksin.
BACA JUGA: Gegara Teori Konspirasi Konyol Kolega, Dubes Tiongkok Disemprot Pemerintah Amerika
Hoaks lainnya menyebut Bill Gates bakal menerapkan sistem mata-mata global. Figur yang dikenal sebagai filantrop itu juga disebut-sebut mendorong pengurangan populasi dunia.
Di YouTube, sebuah video tentang Bill Gates berpidato pada 2015 untuk menyampaikan warning bahwa ancaman bagi umat manusia bukanlah perang nuklir melainkan penyakit infeksi tiba-tiba mengalami lonjakan views dalam beberapa pekan terakhir. Tambahan view pada video itu lebih dari 25 juta dalam waktu relatif singkat.
Menurut New York Times, video itu dianggap oleh para penganut teori konspirasi, kelompok anti-vaksinasi dan golongan sayap kanan sebagai bukti bawa Bill Gates adalah orang yang merencanakan pandemi virus corona untuk keuntungan pribadi.
Belum lama ini Gates mengkritiki Presiden Amerika Serikat Donald Trump yang menyetop pendanaan untuk Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Suami Melinda Gates itu menyebut penyetopan dana ke WHO merupakan langkah berbahaya.
Gates juga mengkritik pemerintahan Presiden Trump melalui sebuah artikel opini. Tokoh kondang asal Washington itu menyebut AS kehilangan kesempatan untuk menghadapi virus corona.(mg9/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian