jpnn.com, BEKASI - Timnas U-19 Indonesia untuk sementara unggul 6-0 Brunei Darussalam pada lanjutan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot, Bekasi, Senin (4/7/2022). Hokky Caraka tampil impresif dengan torehan quattrick.
Keinginan menang dan mencetak banyak gol membuat Timnas U-19 Indonesia langsung menekan sejak kick-off dibunyikan. Belum genap dua menit laga berjalan, Indonesia sudah bisa unggul.
BACA JUGA: Penonton Timnas U-19 Indonesia vs Brunei Tidak Ramai, Pedagang Rasakan Imbasnya
Kakang Rudianto yang naik di sisi sayap kanan mampu membuka serangan di sayap kanan setelah menerima bola sodoran Marselino Ferdinan. Dia terus melaju ke kotak penalti dan mengirimkan umpan datar yang disambar oleh Hokky Caraka. Gol! Indonesia unggul 1-0.
Keunggulan itu membuat Indonesia makin termotivasi untuk menambah gol. Serangan tak kendur terus dilancarkan meski sudah memimpin. Sementara itu, Brunei sulit keluar dari pressing yang dilakukan pemain Indonsia.
BACA JUGA: Bukan Ginting atau Momota, Ini Pemain Terakhir yang Bisa Kalahkan Viktor Axelsen
Menit ke-5, Indonesia kembali mengancam via Mikael Alfredo Tata di sisi kiri. Sayang, sepakan kencangnya masih bisa ditepis kiper Brunei, Danish Aiman.
Brunei mencoba melakukan serangan balik pada menit ke-6. Namun, upaya itu masih bisa diamankan oleh Kakang Rudianto yang dengan sigap menyapu bola.
BACA JUGA: Yuk, Nonton! Ini Link Live Streaming Timnas U-19 Indonesia vs Brunei Darussalam
Memasuki menit ke-12, Arkhan Fikri memberikan umpan yang dituntaskan dengan sepakan kaki kanan Ronaldo Kwateh. Indonesia kini unggul 2-0.
Garuda Nusantara kembali menambah gol menit ke-14. Berawal dari sepak pojok, bola sempat disundul oleh pemain Indonesia. Kiper Brunei, Aiman mampu menepis bola itu, tetapi Hokky Caraka langsung dengan cepat menyambar bola dengan sepakannya dan gol. Indonesia makin jauh meninggalkan Brunei, 3-0.
Hokky Caraka kembali menambah pundi-pundi golnya menit ke-19. Kakang yang melakukan pergerakan di sisi sayap kanan penyerangan melakukan cutback, Hokky Caraka yang muncul melepaskan sepakan terarah yang menjebol gawang Brunei.
Indonesia kembali mencetak gol pada menit ke-20. Kali ini kerja sama satu-dua Arkhan Fikri dengan Ronaldo Kwateh berhasil dituntaskan oleh Arkhan dengan sepakan melengkungnya. Indonesia unggul 5-0 atas Brunei Darussalam.
Tertinggal banyak gol, Brunei Darussalam mencoba untuk menurunkan tempo dengan memainkan bola lebih lama. Mereka tampak sabar mengontrol bola, tetapi pemain Indonesia langsung melakukan pressing.
Peluang pertama kemudian datang dari Brunei pada menit ke-27. Sepakan jarak jauh dari striker M Hakeme Yazid tepat mengarah ke gawang Indonesia. Beruntung, Cahya Supriadi dengan sigap memblok bola itu.
Menit ke-35, Indonesia nyaris mencetak gol lagi. Sayang, sepakan dari Hokky Caraka mengenai mistar. Indonesia masih belum menurunkan tempo dan intensitas serangan.
Pada masa injury time babak pertama, Indonesia kembali menambah gol. Kali ini Hokky Caraka mencetak quattrick dengan sepakan kaki kiri yang ciamik.
Gol tersebut sekaligus menutup babak pertama dengan keunggulan Timnas U-19 Indonesia 6-0 atas Brunei. (dkk/jpnn)
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad