jpnn.com - JPNN.com KEDIRI - Penyesalan memang datang diakhir, tapi bisa jadi hikmah menarik. Seperti yang dirasakan Donny.
Bagaimana tidak, besutan kesayangannya sempat hancur akibat kecelakaan.
BACA JUGA: Lebih Kuat Beralas Plat, Wajib Diberi Lubang Udara
Namun, insiden ini malah membuatnya semangat memodif ulang. Lajang asal Kediri, Jawa Timur ini pun memoles Honda Maestro jadi lebih modis. (ototrend/jpnn)
BACA JUGA: Honda All New Jazz 2009: Passion Sporty
Eksterior
Awalnya, pria asal Kediri ini merombak bagian depan yang hancur. Namun sayang, sulitnya part mobil lama membuat Donny harus ekstra sabar.
BACA JUGA: Honda Beat 2008: EC-F Bersteering Hidrolis
”Akhirnya aku ditawari beberapa bagian mobil Honda Maestro yang sudah tak terpakai untuk dikanibal,” ujar Donny.
Tampilan sedan bongsor tersebut kian eksotik setelah headlamp merujuk lampu Honda Maestro lansiran 1992 dan balutan warna bodi diubah menjadi ungu.
Interior
Kesan original nampak di bagian interior. Hal ini terlihat dari balutan jok yang masih originalnya berikut doortrim dan dashboard masih original Honda Accord Maestro.
”Hanya lingkar kemudinya kupake variasi biar terlihat sporty,” imbuh pria yang bermukim di Kandangan, Kediri ini.
Kaki-kaki
Awalnya Donny hanya mengubah sektor kaki-kaki saja dengan style elegan. Namun trend tersebut kurang memikat.
Hasilnya style Hellaflush menjadi pilihannya setelah velg originalnya ditanggalkan diganti BBS R17 yang dibalut dengan karet ban Kumho 205/40-17. Nampak sedan terlihat ceper setelah per sok dicustom ulang.
BACA ARTIKEL LAINNYA... Daihatsu Sirion 2011: Concept of Fantastic Four
Redaktur : Tim Redaksi