Honda Pasrah Jika Marc Marquez Memutuskan Hengkang Sebelum Kontrak Berakhir

Senin, 26 Juni 2023 – 14:58 WIB
Marc Marquez. Foto: diambil dari Crash

jpnn.com - Manajer Tim Repsol Honda, Alberto Puig menegaskan bahwa mereka tidak memaksa pilihan Marc Marquez ke depan.

Puig memberi sinyal bahwa Honda sangat terbuka kepada Marc Marquez, bahkan pada pilihan yang berbeda.

BACA JUGA: MotoGP Belanda: Marc Marquez Absen gegara Patah Tulang Rusuk

Misalnya, apabila Marquez akhirnya pengin mengakhiri kebersamaan dengan Honda.

Kendati demikian, Alberto Puig menegaskan Honda pun berharap bisa terus bekerja sama dengan Marquez, setidaknya sampai kontrak mereka berakhir.

BACA JUGA: MotoGP 2023: Kekasih Bagikan Momen Perjuangan Marc Marquez Pulih dari Cedera

Pembalap asal Spanyol itu masih memiliki kontrak dengan Honda hingga MotoGP 2024.

“Saya jelas harus berpikir seperti itu (jawaban Puig saat ditanya apakah Marquez akan tetap di Honda pada MotoGP 2024?). Karena kami masih memiliki kontrak,” ungkap Puig.

BACA JUGA: MotoGP Belanda: Alex Marquez dan Diggia Bertekad Tampil Maksimal di Main Race

Dia mengatakan Honda sangat peduli dengan pembalapnya. Mereka jelas tidak ingin menahan rider yang tidak bahagia di tim mereka.

Jika Marquez merasa sudah tidak bahagia di Honda, terutama karena masalah motor RC213V, mereka siap melepas sang juara dunia MotoGP enam kali itu.

Puig memastikan Honda akan menghormati setiap keputusan Marquez agar membuat sang pembalap bahagia lagi menjalani balapan.

“Namun, saya harus mengatakan bahwa setiap orang berhak melakukan apa pun yang dia inginkan di kehidupannya. Honda bukanlah perusahaan yang membiarkan ada orang yang tidak bahagia di Honda,” imbuhnya.

“Jadi, tentu saja kami memiliki kontrak dengannya. Namun, Honda juga sangat menghormati Marc dan saya ingin berpikir ya (Marquez akan menjadi pembalap Honda pada 2024), berdasarkan kontrak, tetapi saya tidak memiliki bola ajaib (yang dapat meramal),” lanjut Puig.

Keterbukaan Honda melepas pembalapnya sebelum akhir kontrak pernah terjadi.

Jorge Lorenzo saat itu memutuskan pensiun dari MotoGP pada 2019. Padahal kala itu, dia masih memegang kontrak bersama Honda sampai 2020. (crash/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hasil Kualifikasi MotoGP Belanda: Bezzecchi Ukir Rekor, Marquez Tabrakan


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler