HUT Ke-75 TNI, Jokowi Beri Bintang Jasa Nararya Kepada 3 Prajurit, Ini Daftarnya

Senin, 05 Oktober 2020 – 17:08 WIB
Presiden Joko Widodo menjadi inspektur upacara Peringatan Ke-75 TNI melalui virtual dari Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (5/10). Foto: screenshot YouTube

jpnn.com, JAKARTA - Bersamaan upacara peringatan HUT Ke-75 TNI di Istana Negara, Jakarta, Senin (5/10), tiga prajurit TNI berprestasi mendapat anugerah tanda kehormatan Republik Indonesia berupa bintang jasa Nararya.

Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Suharyanto menyampaikan penghargaan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden RI No 922 dan 27 TK 2020 tanggal 26 Maret 2020 tentang penganugerahan tanda kehormatan Bintang Kartika Eka Paksi Nararya, Bintang Jalasena Nararya, dan Bintang Swa Bhuwana Paksa Nararya.

BACA JUGA: Jokowi Banggakan Organisasi Tempur Baru TNI Selama Masa Kepemimpinannya

Bintang Kartika Eka Paksi Nararya diberikan kepada Kolonel Inf. Sri Widodo, Bintang Jalasena Nararya diberikan kepada Kapten Mar. Suryo Hadil Umam, dan Bintang Swa Bhuana Paksa Nararya diberikan kepada Peltu Sobirin.

Presiden Jokowi selaku inspektur upacara memimpin jalannya upacara, sedangkan bertindak sebagai komandan upacara ialah Kolonel Kal. Eri Ahmad Harahap dan Brigjen TNI Lismer Lumban Siantar sebagai perwira upacara, serta Letda Mar. Yafet Basik-Basik memandu pengucapan Sapta Marga.

BACA JUGA: Pulang dari Toko Hp Melintasi Kebun Karet, Sepi, Nafsu Ari Membuncah

Dalam peringatan yang kali ini digelar secara sederhana dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Dalam amanatnya, Kepala Negara menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-75 TNI yang tidak hanya dirayakan oleh anggota dan keluarga besar TNI, tapi juga seluruh rakyat Indonesia.

BACA JUGA: Tegaskan Diri Sebagai Panglima Tertinggi, Jokowi Berpesan Begini kepada TNI

"Banyak kiprah TNI selama perjalanan panjangnya bagi bangsa dan negara," kata Presiden.

Perjalanan panjang TNI sejak perjuangan kemerdekaan hingga kini, kata Jokowi menunjukkan TNI adalah penjaga utama kedaulatan negara, menjaga keutuhan wilayah NKRI yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar (UUD) NRI Tahun 1945, serta melindungi segenap bangsa.

Kontribusi TNI bagi negara tidak hanya melalui operasi militer untuk perang, tetapi juga dirasakan melalui operasi militer selain perang, di antaranya sigap membantu masyarakat yang menghadapi bencana alam hingga kini membantu pemerintah untuk menangani pandemi COVID-19.

"Atas nama rakyat Indonesia saya menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada keluarga besar dan institusi TNI, prajurit yang sedang bertugas di mana pun, juga kepada para purnawirawan yang telah mewariskan institusi dan prajurit TNI yang selalu berbakti untuk kemajuan negeri dalam dunia yang selalu berubah," tuturnya.

Hadir secara langsung dalam upacara peringatan ini ialah undangan terbatas, di antaranya Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Menko Polhukam Mahfud MD, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.

Hadir pula Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol. Idham Azis, Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa, Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, dan Kepala Staf TNI Angkatan Udara Marsekal Fadjar Prasetyo. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler