jpnn.com, BANDUNG - Ridwan Kamil beruntung memperistri Atalia. Tidak hanya bentuk dukungan restu yang di terima untuk menunjang kariernya di politik, tapi juga aksi nyata.
Hal itu terlihat saat Atalia sosialisasi dan kampanye dengan menyambangi warga Kota Bandung di pasar tradisional dan pasar swalayan.
BACA JUGA: Jurus Kang Hasan Kikis Kesenjangan jika Kelak Pimpin Jabar
Sang istri memperkenalkan pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum (Rindu) sebagai kandidat dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Barat 2018.
Dari pantauan, Atalia Kamil mendatangi Pasar Baru, Kota Bandung dengan didampingi puluhan Tim Sukses (Timses) pasangan Rindu.
BACA JUGA: Unggul di Survei, Kang Emil: Semoga ini jadi Tren Positif
Di Pasar Baru, Atalia bersama Timses dan relawan Rindu membagi-bagikan Alat Peraga Kampanye (APK) berupa pin, kalender dan stiker pasangan nomor urut satu kepada para warga masyarakat yang sedang berbelanja.
Kedatangan Atalia tentunya disambut antusias masyarakat yang berada di kawasan tersebut. Dia juga menyempatkan diri berbincang untuk menyerap aspirasi yang disampaikan masyarakat.
BACA JUGA: Ridwan Kamil Kampanye Door to Door di Bogor, Warga Antusias
Selain itu, kedatangan Atalia juga disambut masyarakat yang berebut untuk melakukan swafoto dengan perempuan yang karib disapa Ibu Cinta tersebut.
Di sela-sela kunjungannya ke Pasar Baru, Atalia mengaku senang dan bersyukur karena bisa kembali bertemu dengan masyarakat Kota Bandung. Sebab, selama beberapa bulan terakhir dirinya sibuk melakukan kampanye pasangan Rindu diberbagai pelosok daerah di Jawa Barat.
”Alhamdulillah saya bisa silaturahmi lagi dengan warga Kota Bandung,” kata Atalia seperti yang dilansir Jabar Ekspres (Jawa Pos Group).
Atalia mengungkapkan, jika nantinya pasangan Rindu bisa menang dalam Pilgub Jawa Barat 2018 dan Ridwan Kamil mampu menjadi pemimpin untuk periode selanjutnya, dia memastikan tidak akan pernah meninggalkan masyarakat. Sebab, tetap akan menetap di Bandung dalam membangun Jawa Barat ke depan.
”Yang paling penting adalah bagaimana semua masyarakat tahu bahwa kami tetap akan ada di Bandung, meskipun nanti masuk ke provinsi misalnya,” kata dia. (mg1/rie/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... KSBSI Kabupaten dan Kota Bogor Dukung Ridwan Kamil
Redaktur : Tim Redaksi