jpnn.com - JAKARTA - Calon presiden (capres) dari Partai Golkar, Aburizal Bakrie alias Ical membuka peluang untuk bersanding dengan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo alias Jokowi pada pemilu presiden (pilpres) 2014. Namun, Ical ingin pria yang telah dideklarasikan sebagai capres PDIP itu menjadi wakilnya.
"Jokowi jadi wakil saya, boleh," kata Ical di sela-sela acara kampanye Partai Golkar di GOR Ciracas, Jakarta, Selasa (18/3).
BACA JUGA: AM Fatwa Kirimkan Surat Cinta Terbuka Untuk Jokowi
Ical sendiri tak masalah jika harus berhadapan dengan Jokowi pada pilpres 2014. Pasalnya, pengusaha papan atas ini yakin Partai Golkar akan memenangkan pemilu legislatif 2014. "Tidak ada bedanya pencapresan Jokowi, tetap Golkar yang menang," ujarnya.
Sementara itu terkait dukungan 22 pensiunan jenderal TNI/Polri termasuk politisi senior Golkar, Luhut B Pandjaitan atas pencapresan Jokowi, Ical mengaku tak masalah. Menurutnya, para mantan jenderal itu justru mendukung duet dirinya dan Jokowi. (dil/jpnn)
BACA JUGA: Keputusan SBY Berhentikan Jumhur Dianggap Tepat
BACA JUGA: Pemberitaan Pemilu Jangan Bias
BACA ARTIKEL LAINNYA... Hadiri Kampanye di Ciracas, Ical Pakai Helikopter
Redaktur : Tim Redaksi