Ihsan Ditemukan Tewas dengan Luka dan Memar

Rabu, 15 Mei 2019 – 20:51 WIB
Penemuan jenazah. Foto: JPG/Pojokpitu

jpnn.com, SURABAYA - Warga dan pengendara di Jalan Tambak Langon Surabaya kaget saat Mohammad Ihsan ditemukan tidak bernyawa dalam posisi tengkurap.

Dia ditemukan luka dan memar. Mulut korban juga mengeluarkan darah. Polisi menyimpulkan, warga asal Kelurahan Warukulon, Kecamatan Pucuk, Lamongan, itu mengalami kecelakaan.

BACA JUGA: Jenazah Ditemukan di Atas Pohon, Ternyata..

BACA JUGA : Terjadi Lagi, Siswa SMA Tewas Ditembak Teman Sendiri

Ceritanya, malam itu korban berjualan pentol dengan mendorong gerobak. Dia berangkat dari tempat kosnya di kawasan Tambak Langon menuju Gresik.

BACA JUGA: Tiga Hari Tidak Ada Kabar, Sang Adik Ditemukan dalam Kondisi Membusuk

Sesampai di sebuah tanjakan, tepatnya di jembatan depan Rumah Makan Pondok Trisno, korban terjatuh.

"Kemungkinan dia membentur gerobaknya sendiri," kata Kanitreskrim Polsek Asemrowo AKP Syaifuddin Jufri.

BACA JUGA: Tiga Hari Tidak Keluar Rumah, Wanita Paruh Baya Ditemukan Meninggal

BACA JUGA : Sekeluarga Keracunan AC saat Tidur di Mobil, Satu Orang Tewas

Syaifudin mengungkapkan, kesimpulan tersebut didapat berdasar hasil visum dokter RSUD dr Soetomo.

Dari hasil visum, terdapat luka memar di bahu kiri dan tangan kanan korban. Diduga, korban terjatuh karena tidak kuat mendorong gerobaknya malam itu.

BACA JUGA : Taruna Akademi Maritim Asal NTT Ditemukan Tewas di Jalan

Darah yang keluar di mulut Ikhsan, lanjut Syaifudin, disebabkan faktor pembusukan. Alasannya, tubuh korban terlalu lama tertelungkup di aspal.

Ditambah lagi, korban mempunyai riwayat penyakit dalam. "Berdasarkan keterangan keluarga, korban mempunyai riwayat sakit lambung akut," imbuh Syaifudin.

Bahkan, karena penyakitnya itu, sebenarnya korban sudah lama tidak berjualan. Korban ditemukan warga saat pulang tarawih sekitar pukul 20.00. (yon/c6/eko/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dikira Hilang, Ternyata Ibu Tewas Dalam Sumur


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler