Jenazah Ditemukan di Atas Pohon, Ternyata..

Minggu, 12 Mei 2019 – 07:10 WIB
Ditemukan tewas di atas pohon. Foto : JPG/Pojokpitu

jpnn.com, TUBAN - Warga di Jalan Letda Sucipto, Kelurahan Perbon, Kabupaten Tuban, Jawa Timur digemparkan dengan tewasnya seorang pria di atas pohon.

Pria yang ditemukan tewas itu bernama Herdi Yaman (37) warga Desa Rejasari, Kecamatan Langensari.

BACA JUGA: Dikira Hilang, Ternyata Ibu Tewas Dalam Sumur

BACA JUGA : 4 Orang Tewas Tersetrum di Pos Satpam, Polisi Panggil Pihak Pengembang

Kartini, saksi mata, mengatakan, kejadian bermula saat korban sedang memasang antena televisi yang dikaitkan dengan pohon mangga di depan rumah kontrakannya tersebut.

BACA JUGA: Hiii...Ada Mayat Mr.X Penuh Tato Mengambang di Kali

Namun, saat memaku salah satu tiang antena di atas pohon, antena televisi tersebut roboh menimpa kabel milik PLN bertegangan tinggi.

"Seketika itu, korban tersengat aliran listrik hingga kejang-kejang dan terbakar. Korban kemudian tewas dalam kondisi terlentang di atas pohon mangga," kata Kartini.

BACA JUGA: 4 Orang Tewas Tersetrum di Pos Satpam, Polisi Panggil Pihak Pengembang

BACA JUGA : Main HP Sambil Di-charg, Pria Ini Tewas Kesetrum

Mendapati laporan warga, tim dari BPBD, PLN dan kepolisian daerah setempat, langsung datang ke lokasi kejadian untuk mengevakuasi korban.

Petugas kepolisian langsung memasang garis polisi, agar warga yang penasaran di lokasi kejadian tidak mengganggu proses evakuasi.

BACA JUGA : Sudah Banyak Warga Meninggal Kesetrum Layangan Bertali Kawat

Istri korban menangis histeris begitu jasad suaminya berhasil dievakuasi dari atas pohon. Jasad korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Dokter R Koesma Tuban, untuk dilakukan visum.

Sementara itu, untuk mengetahui penyebab pasti kejadian, pihak kepolisian telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan memintai keterangan kepada sejumlah saksi mata. Kasus ini kini dalam penanganan Satreskrim Polres Tuban. (yos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Nahas, Tersetrum Listrik Empat Warga Bekasi Tewas


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler