Ikhtiar HIPMI Kota Depok Tumbuhkan Rasa Percaya Diri Anak Yatim

Minggu, 30 Juli 2023 – 15:00 WIB
Ikhtiar HIPMI Kota Depok Tumbuhkan Rasa Percaya Diri Anak Yatim. Foto: dok. HIPMI Depok

jpnn.com, DEPOK - Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Depok, mengajak anak-anak yatim ke taman hiburan Jungle Land Adventures, Sabtu (29/7).

Kegiatan bertajuk HIPMI Depok Berbagi ini bertujuan menyebarkan kebahagiaan kepada anak-anak yatim.

BACA JUGA: HIPMI Culinary Indonesia Angkat Kuliner Nusantara Jadi Raja di Negeri Sendiri

Imron Maulana, Ketua Panitia HIPMI Depok Berbagi, berharap kegiatan tersebut bisa bermanfaat untuk seluruh anak yatim yang ikut serta.

"Semoga tahun depan HIMPI Kota depok bisa menyelenggarakan acara yang sama," ujar Imron Maulana, dalam keterangannya, Minggu (30/7).

BACA JUGA: HIPMI Jaya Dorong Pemahaman IP Marketing untuk Industri Kreatif

Sementara itu, Sekretaris Umum HIPMI Kota Depok Jennudin mengatakan kegiatan sosial itu untuk membina rasa kebersamaan dan persahabatan anggota.

"Kegiatan kelompok ini mendorong interaksi antaranak-anak dan membangun kekompakan bersama member HIPMI," kata Jennudin.

BACA JUGA: Atras Mafazi Bangga dan Apresiasi Para Senior Hadir di Syukuran HIPMI Jaya 2023

Sebagai pengusaha, lanjut Jennudin, memberi HIPMI harus menjadi kekuatan positif untuk mengubah kehidupan, termasuk memotivasi anak-anak yatim.

"Penting untuk berbagi memberikan apa yang didapat. Lalu, dikembalikan kepada masyarakat dan bagaimana kebahagiaan dapat ditemukan dalam perbuatan kecil," ucapnya.

Herik Yosiswandinata, Ketua umum HIPMI Kota Depok menambahkan acara ini berkaitan dengan Lebaran Yatim bulan Muharram.

"Ini bukti komitmen organisasi untuk memberikan kembali kepada masyarakat. Kami percaya bahwa setiap anak layak merasakan kebahagiaan, tanpa memandang latar belakangnya," katanya. (jol/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler