Ikut Memperingati HUT ke-78 RI, PDIP Melaksanakan Kirab 17 Agustus dan Upacara

Kamis, 17 Agustus 2023 – 09:33 WIB
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto saat memantau pelaksanaan Kirab 17 Agustus di depan Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Kamis (17/8). Aristo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA SELATAN - DPP PDI Perjuangan melaksanakan Kirab 17 Agustus sebelum parpol berlambang Banteng moncong putih memulai Upacara Penaikan Bendera Merah Putih menyambut HUT ke-78 Republik Indonesia di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Kamis (17/8).

Diketahui, Kirab 17 Agustus dihadiri ratusan puluhan peserta yang terdiri dari drumben, penari, dan politikus PDIP.

BACA JUGA: Puan: PDIP Cocok dengan Golkar, tetapi Kalau tak Bersama Silakan Tanya kepada Pak Airlangga

Kirab 17 Agustus dilaksanakan dari Lapangan Futsal Galaxi menuju Sekolah Partai PDIP Lenteng Agung, Jakarta yang berjarak kurang lebih 200 meter.

Terdengar, drumben membawakan lagu seperti Indonesia Raya, Hari Merdeka, Maju Tak Gentar, hingga Mars dan Himne PDIP ketika Kirab 17 Agustus.

BACA JUGA: Gibran dan Ganjar Tak Hadir di Pertemuan PDIP di Semarang, kok Bisa?

Masyarakat yang melintas di kawasan Jalan Raya Lenteng Agung pun terlihat turut menyambut kemeriahan Kirab 17 Agustus dari PDIP. 

Para pengendara sepeda motor, mobil hingga penumpang angkutan kota (angkot) pun mengabadikan momen para peserta berjalan kaki menuju Sekolah Partai.

BACA JUGA: PDIP Tak Undang Gibran, PSI Siapkan Karpet Merah

Kepala Sekretariat DPP PDIP Yoseph Aryo Adhi Dharmo mengatakan pelaksanaan kirab tersebut sebagai wujud kegembiraan menyambut HUT ke-78 RI.

Sejumlah perlombaan yang bersifat kelompok dan perorangan digelar seusai upacara yang dipimpin inspektur upacara Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto.

"Lomba 17-an terdiri dari lomba bakiak, lomba memasukkan paku ke dalam botol, lomba memindahkan sarung, lomba main bola pakai corong minyak, lomba makan krupuk serta lomba memasukkan belut ke dalam botol," ungkap Adhi.

Sekjen PDIP Hasto bersama Ketua DPP Ribka Tjiptaning dan Wakil Bendahara PDIP Rudianto Tjen menyapa dan melambaikan tangan ke para peserta kirab saat tiba di Sekolah Partai. (ast/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Pecahkan Rekor MURI soal Kesehatan Gratis Gagasan Bu Mega dan Adian Napitupulu


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
PDIP   HUT ke-78 RI   upacara   17 Agustus   Kirab  

Terpopuler