Imbang Kontra Chelsea, Manchester United Kian Sulit Finis di Empat Besar

Jumat, 29 April 2022 – 04:19 WIB
Bomber Manchester United Marcus Rashford (tengah) berusaha menguasai bola di tengah kawalan winger Chelsea, Mason Mount (kiri). Foto: Twitter/premierleague.

jpnn.com, MANCHESTER - Manchester United gagal meraih poin penuh saat menjamu Chelsea pada laga lanjutan Premier League 2021/22.

Laga yang berlangsung di Old Trafford, Jumat (29/4) dini hari WIB itu berakhir imbang 1-1 untuk kedua tim.

BACA JUGA: Antonio Rudiger Membelot ke Real Madrid, Thomas Tuchel Minta 3 Bek Pengganti

Chelsea mencetak gol terlebih dulu melalui Marcus Alonso pada menit ke-60' sebelum akhirnya disamakan oleh Cristiano Ronaldo dua menit kemudian.

Jalannya pertandingan

BACA JUGA: Antonio Rudiger Digosipkan ke Real Madrid, Thomas Tuchel Angkat Suara

Manchester United terlihat terlambat panas sehingga Chelsea bisa tampil agresif pada babak pertama.

Sayang, serangan yang dibangun oleh Reece James, Timo Werner, Kai Havertz hingga N'Golo Kante tidak ada yang membuahkan hasil lantaran kiper Man United David de Gea tampil gemilang.

BACA JUGA: Belum Move On, Frank Lampard Ungkap 2 Biang Kerok Everton Dihajar Liverpool

Penjaga gawang Timnas Spanyol itu bermain spartan jatuh bangun menyelamatkan gawangnya dari kebobolan 

Hasilnya, skor kacamata untuk kedua kesebelasan bertahan hingga babak pertama berakhir.

Seusai jeda, Chelsea yang masih mendominasi laga mampu memecah kebuntuan pada menit 60' melalui Marcus Alonso.

Penggawa Timnas Spanyol itu mencatatkan namanya di papan skor seusai menerima umpan matan Reece James dari sisi kanan pertahanan MU.

Setan Merah langsung memberikan respons dengan mencetak gol balasan dua menit kemudian melalui Ronaldo.

Megabintang asal Portugal itu merobek gawang Chelsea yang dikawal Edouard Mendy seusai mendapat umpan dari Nemanja Matic di dalam kotak penalti The Blues.

skor 1-1 ternyata bertahan hingga akhir laga meski kedua tim memiliki peluang untuk mencetak gol.

Salah satu peluang berbahaya Chelsea sempat terjadi pada menit 80' via James.

Sayang penyelesaian akhir pemain kelahiran 8 Desember 1999 itu masih membentur tiang gawang. Alhasil, skor 1-1 tetap bertahan hingga laga usai.

Hasil imbang membuat Chelsea semakin nyaman berada di peringkat tiga klasemen Liga Primer Inggris dengan 66 poin dari 33 laga. 

Adapun Manchester United masih tertahan di peringkat enam dengan 55 poin dari 35 laga.

Raihan itu sekaligus membuat peluang Harry Maguire dan kawan-kawan untuk tampil di Liga Champions musim depan semakin berat.

Juara 20 kali Premier League itu hanya memiliki tiga laga tersisa di musim 2021/22.

Jumlah poin maksimal Man United di musim ini hanya 64 poin. Torehan itu kemungkinan tidak bisa mengejar raihan Arsenal yang masih memiliki lima laga tersisa dengan poin maksimal 75.(mcr16/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Liverpool Bungkam Everton 2-0, Divock Origi Dipuji Setinggi Langit


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler