jpnn.com, JAKARTA - Imoo kembali menambah jajaran produk barunya dengan meluncurkan Watch Phone atau jam tangan pintar terbaru khusus untuk anak-anak, yaitu Z1.
Jam tangan pintar itu hadir lebih simpel dan memiliki spesifikasi mumpuni.
BACA JUGA: Olike Indonesia Menggelar Dealer Gathering dan Memperkenalkan Imoo Z1
Public Relations Olike Indonesia Anthoni Roderick P mengatakan produk baru ini menambah koleksi Imoo yang sebelumnya sudah dijual, yakni Y1, Z2, Z5, dan Z6.
"Imoo Z1 sebagai pilihan terbaru bagi orang tua dan anak dalam memenuhi kebutuhan gadget, terutama meningkatkan keamanan dan kenyamanan keluarga,” kata Anthoni Roderick P dalam siaran persnya, Senin (11/7).
BACA JUGA: Harga Rp 3,2 Juta, Jam Tangan Pintar Imoo Z6 Ditanamkan Kamera Ganda
Imoo Z1 hadir dengan baterai lebih besar dibanding pendahulunya, yakni 740mAh.
Baterai itu diklaim bisa bertahan hingga 7 hari.
BACA JUGA: Imoo Rilis Jam Tangan Pintar Bisa Video Call, Harga Rp 3,1 Juta
Tak hanya itu, wearble itu hadir dengan segudang fitur canggih seperti GPS, GLONASS dan sudah terkoneksi dengan google maps.
Dengan fitur itu membuat orang tua dengan mudah mengetahui lokasi anak mereka berada melalui aplikasi imoo.
Imoo Z1 dilengkapi kamera beresolusi 2MP HD yang bisa melakukan panggilan video call.
Watch Phone Z1 sudah melewati lebih dari 160 tes sebelum diluncurkan.
Tes itu melingkup jatuh, kimia beracun, keamanan, dan lainnya.
Perangkat itu juga memiliki sertifikasi IPX8 yang bisa tahan terhadap air.
Selain itu, para orang tua tidak perlu khawatir tentang kemanan data anak, karena sudah mengikuti standar regulasi EU General data protection dan memiliki Sertifikasi ePrivacyseal & ePrivacyApp untuk menjaga keamanan data.
Menariknya, orang tua dan anggota keluarga lainnya bisa menyambungkan jam tangan pintar itu melalui aplikasi imoo yang tersedia di App Store dan Play Store.
Orang tua dapat mengontrol penuh jam tangan anak dan merasakan beragam fitur pun lainnya seperti Family Chat, Class Mode, dan fitur lainnya.
Ditawarkan dalam dua pilihan warna hijau dan pink, imoo Z1 dibanderol dengan harga Rp 1,399,000 yang bisa dibeli di Gramedia dan Toys Kingdom. (jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jam Tangan Pintar imoo: Satpam Bagi Anak Selama 165 Jam
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, Dedi Sofian