Inas: Politikus Pada Resek deh Soal Mobil Esemka

Senin, 09 September 2019 – 11:27 WIB
Presiden Jokowi meresmikan pabrik Esemka di Boyolali, Jawa Tengah, Jumat (6/9). Foto: FB Setkab RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua komisi VI DPR Inas N Zubir menanggapi derasnya kritik masyarakat terkait kehadiran mobil Esemka. Dia mengatakan, seharusnya semua pihak menghargai terlebih dahulu kreasi anak bangsa.

“Politikus pada resek deh tentang mobil Esemka, ada yang mempersoalkan mobil Esemka mirip mobil Tiongkok-lah. Bahkan ada politikus dari PAN yang memaksa Esemka menjelaskan kepada masyarakat tentang basis mobilnya, apakah benar dari Tiongkok. Emang pengin tahu banget gitu?” tutur Inas N Zubir dalam keterangan tertulisnya, Senin (9/9).

BACA JUGA: Catat, Inilah Daftar Perusahaan Lokal Pemasok Komponen Esemka

Padahal, menurutnya, Esemka bisa menjadi pionir terciptanya produksi kendaraan mobil dalam negeri. “PT Solo Manufaktur Kreasi (SMK) telah mengarungi jalan yang terjal untuk mewujudkan cita-cita bangsa ini dalam mewujudkan mobil buatan Indonesia, sejak tahun 2007,” ujarnya.

BACA JUGA: Catat, Inilah Daftar Perusahaan Lokal Pemasok Komponen Esemka

BACA JUGA: Mobil Esemka Itu Produksi dalam Negeri atau dari Tiongkok sih?

Diketahui, Esemka awalnya merupakan inisiatif Wali Kota Solo pada waktu itu masih dijabat Jokowi untuk memotivasi pelajar SMKN 1 Solo dalam merakit mobil dalam negeri pertama.

“Perjalanan yang tidak mudah tersebut akhirnya membuahkan hasil, walaupun baru merakit mobil buatan Tiongkok tapi sudah mengandung komponen-komponen dalam negeri dan seharusnya para politikus-politikus bawel tersebut mendukung niat baik tersebut," jelasnya.

BACA JUGA: Pak Jokowi Berani Enggak Menjadikan Mobil Esemka Kendaraan Dinas?

BACA JUGA: Mobil Esemka Itu Produksi dalam Negeri atau dari Tiongkok sih?

Inas menambahkan bahwa hal serupa juga pernah dilakukan di era orde baru oleh anak-anak Presiden Soeharto, yakin pabrikan KIA Korea dibranding jadi Timor. “Sedangkan Hyundai jadi Bimantara. Tapi pada saat itu enggak ada yang berani bawel, karena takut diculik,” pungkasnya.

Sebelumnya, media sosial sempat dibuat heboh dengan mobil Esemka jenis Bima yang diklaim kreasi anak bangsa dengan mobil pabrikan dari China, Changan Star Truck. Kemiripan itu mulai dari tampak depan, samping hingga bagian belakang mobil.(jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Luncurkan Mobil Esemka Bima, Masih Ada Rasa Tiongkok?


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler