Indeks Naik Lagi

Rabu, 12 Desember 2012 – 01:51 WIB
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bertahan di zona hijau. Indeks naik 15.309 poin (0.356 persen) ke level 4,317.918 dan indeks LQ45 naik 4.90 poin (0.669 persen) ke level 736.55 pada penutupan perdagangan Selasa (11/12).

Analis Trust Securities, Reza Priyambada, mengatakan IHSG masih mengulang pergerakan seperti sebelumnya, bergerak variatif hingga menyelam ke zona merah dan menguat jelang akhir perdagangan. "Pergerakan bursa saham Asia yang variatif dengan naik terbatas serta pembukaan bursa saham Eropa yang tidak jauh berbeda kondisinya membuat laju IHSG sempat tertahan," ujarnya, kemarin.
        
Terlebih investor masih melakukan penjualan bersih (nett sell) sehingga turut memengaruhi psikologis pasar yang menjadi tidak terlalu agresif sepanjang perdagangan kemarin. "Net sell asing kemarin tercatat senilai Rp 120,1 miliar.
        
Pergerakan nilai tukar Rupiah berbalik naik tipis setelah pelaku pasar melihat pelemahan USD seiring perkiraan akan berakhirnya kebijakan Operation Twist The Fed di bulan ini dan kemungkinan akan adanya kebijakan serupa untuk menggantikan Operation Twist yang akan berakhir tersebut. Di sisi lain, apresiasi Rupiah juga seiring dengan tetapnya level BI rate pada 5,75 persen.
        
Pada perdagangan hari ini Reza memerkirakan IHSG akan berada pada support 4,285-4,302 dan resistance 4,323-4,336. IHSG masih memperlihatkan keraguan untuk menguat signifikan. Padahal IHSG masih ada gap atas di level 4,323-4,333 yang belum tertutupi.

"Masih variatifnya sentimen yang ada membuat laju IHSG pun masih akan terbatas meski terdapat peluang melanjutkan penguatan," ungkapnya.

Saham layak dipertimbangkan antara lain; ASII, ITMG, BBCA, IATA, BBTN, dan INDY. Frekuensi transaksi perdagangan kemarin mencapai 201.294 kali pada volume 7,036 miliar lembar saham senilai Rp 6,282 triliun. Sebanyak 122 saham naik, sisanya 113 saham turun, dan 91 saham stagnan.

Bursa di Asia pada penutupan perdagangan kemarin; Indeks Komposit Shanghai turun 9,07 poin (0,44 persen) ke level 2.074,70. Indeks Hang Seng naik 47,22 poin (0,21 persen) ke level 22.323,94.

Indeks Nikkei 225 turun 8,43 poin (0,09 persen) ke level 9.525,32. Indeks Straits Times naik 8,03 poin (0,26 persen) ke level 3.122,37.(gen)
BACA ARTIKEL LAINNYA... BTN Tawarkan Tabungan Junior

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler