India Siap Bombardir Pakistan

Selasa, 16 Desember 2008 – 09:39 WIB
WASHINGTON - Genderang perang India versus Pakistan siap ditabuhDilansir CNN kemarin (15/12), tiga pejabat Pentagon yang dirahasiakan namanya menyebutkan bahwa India siap melancarkan serangan ke negeri tetangganya tersebut

BACA JUGA: Jual Bayi demi Operasi Plastik

Itu adalah publikasi pertama terkait dengan perkembangan terbaru bara api India-Pakistan pasca serangan maut Mumbai


India dilaporkan tengah berada pada tahap pematangan persiapan perang

BACA JUGA: Perkawinan Kandas, Pasangan Inggris dan Amerika Serikat Lebih Seru Berebut Anjing Kesayangan daripada Harta

Salah satunya mempersiapkan kekuatan angkatan udara untuk sewaktu-waktu dikerahkan membombardir Pakistan


Sumber pertama Pentagon mengatakan, Angkatan Udara India (IAF) saat ini tengah siaga satu

BACA JUGA: Abhisit Vejjajiva, PM Baru Thailand

Lebih detail, sumber kedua menyambung, angkatan perang India sudah menancapkan kedudukan untuk melancarkan serangan udara ke markas tersangka militan di dalam regional PakistanDalam hal itu, sejumlah pejabat senior Amerika Serikat juga memperingatkan India untuk mempersiapkan kemungkinan serangan balik.

Target serangan India itu adalah markas organisasi militan Lashkar-e-TayyibaOrganisasi tersebut diduga otak di balik serangan maut di Mumbai pada 26 November lalu dan menewaskan hampir 200 warga sipil

Sumber Pentagon lainnya mengatakan, berdasar data intelijen Amerika Serikat, sebuah pesawat tempur India telah dua kali melanggar perbatasan udara Pakistan pada Sabtu (13/12)Namun, kata sumber itu, Amerika Serikat meyakini kejadian tersebut sebagai sebuah ketidaksengajaan, bukan sesuatu yang direncanakan

Sebagaimana diberitakan, dua negara bertetangga itu bersitegang terkait dengan pelanggaran perbatasan udaraPakistan menuduh pesawat tempur India masuk sekitar dua hingga empat kilometer ke teritorial udara mereka di dua daerah, yakni Kashmir dan LahoreAngkatan Udara Pakistan mencurigai pesawat India tersebut tengah meninjau kesiapan perang Pakistan

Juru Bicara Angkatan Udara India Mahesh Upasani tak mau berkomentar soal persiapan perang India itu. (ape/ami)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiongkok-Taiwan Ukir Sejarah Baru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler