Indonesia Dapat Bantuan FIFA

Nilainya Mencapai USD 500 Ribu

Jumat, 06 September 2013 – 08:20 WIB

jpnn.com - JAKARTA-Indonesia dipastikan mendapat bantuan dana dari goal project FIFA. Itu setelah otoritas sepak bola dunia tersebut mengumumkan adanya program bantuan untuk para anggotanya.

Dalam situs resmi FIFA, disebutkan program bernama 27 goal project tersebut. Bantuan yang akan diterima oleh Indonesia diperkirakan mencapai USD 500 ribu. Jumlah tersebut tidaklah besar jika melihat total anggaran yang diinvestasikan untuk goal project ini yang mencapai USD 260 juta.

BACA JUGA: Persipura Berpesta di SGB

Bantuan dari FIFA itu nantinya akan diperuntukkan pembangunan pusat pelatihan nasional usia muda yang akan dibangun di Sawangan, Depok. Lapangan yang akan dibangun nantinya berupa lapangan sintetis.
 
"Indonesia adalah Negara potensial dengan popularitas sepak bola yang terus berkembang. Kami puas setelah persoalan internal terselesaikan, proyek goal FIFA untuk kali pertama akan diimplementasikan," ujarnya.
 
Sementara itu, Sekjen PSSI Joko Driyono mengaku cukup senang dengan kepstian itu. Meski demikian, Joko mengakui belum mendapatkan kabar resmi, dan baru mengetahui secara informal dan dari situs FIFA.

"Kami senang proposal kami diapprove. Ini untuk pertama kalinya Indonesia dapat bantuan dari FIFA," tuturnya.
 
Selanjutnya, Joko menyebut akan ada langkah follow up dari FIFA Develompent yang ada di kuala Lumpur, Malaysia. Dimana, tender dan urusan administrative lainnya akan daimbil alioh secara langsung oleh perwakilan FIFA tersebut. (aam)

BACA JUGA: Alonso Ingin Pensiun di Ferrari

 

BACA JUGA: Abaikan Trio Chelsea, Panggil Trio City

BACA ARTIKEL LAINNYA... McLaren tak Kunjung Sodori Button Kontrak Baru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler