Indonesia Fashion Week 2023 Resmi Dibuka, Sandiaga Uno Singgung Soal PDB

Kamis, 23 Februari 2023 – 15:49 WIB
Peragaan busana di Indonesia Fashion Week 2023 di kawasan Senayan JCC, Jakarta Selatan, Rabu (22/2). Foto: Romaida/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Indonesia Fashion Week (IFW) 2023 bertajuk Sagara dari Timur resmi dibuka oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno pada Rabu (22/2).

Sandiaga mengapresiasi IFW 2023 yang dapat menghadirkan lebih dari 400 exhibition fesyen dan 300 desainer.

BACA JUGA: Indonesia Fashion Week 2023 Siap Digelar, Libatkan Gen Z dalam Proses Produksi

Menurut dia, acara tersebut baik sebagai upaya peningkatan nilai ekonomi kreatif di Indonesia.

"Ekonomi Indonesia you guys are winners," kata Sandiaga Uno dalam pidatonya saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Selatan.

BACA JUGA: Indonesia Fashion Week 2023 Pilih 6 dari 100 Model untuk Posisi Ini, Persaingan Ketat

Sandiaga menyampaikan ekonomi kreatif saat ini menjadi penyumbang 7,4 persen dari Produk Domestik Bruto (PDB) di Indonesia.

Industri fesyen sendiri menempati posisi kedua penyumbang PDB ekonomi kreatif terbesar.

BACA JUGA: Gelar Parade Fesyen Show Garis Poetih, Ivan Gunawan Gandeng YT Gold

"Posisi kedua, setelah kuliner dengan 18 persen," ujarnya.

Pria yang pernah mencalonkan diri sebagai cawapres itu meyakini adanya acara IFW dapat mengembangkan industri fesyen lebih luas.

Perkembangan tersebut tentunya akan berpengaruh terhadap lapangan kerja di Indonesia.

Sandiaga meyakini fesyen yang tercipta dari tangan kreatif Indonesia tak kalah dengan luar negeri.

Hal itu terbukti dari angka ekspor di industri fesyen mencapai 61,5 persen dari total USD 23,9 miliar atau setara dengan Rp 313 triliun.

"(angka) ekspor (lebih besar) dibanding subsektor lainnya," tuturnya. (mcr31/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sandiaga Dorong Pelaku Ekraf Pacu Perekonomian Daerah lewat Kelana Nusantara


Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler