Indonesia jadi Tuan Rumah Forum GPDRR 2022, Ratusan Negara Bakal Hadir

Kamis, 15 Oktober 2020 – 11:01 WIB
Presiden Joko Widodo. Foto: Biro Pers Setpres

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menggelar rapat terbatas tentang persiapan penyelenggaraan Global Platform for Disaster Risk Reduction (GPDRR) melalui virtual dari Istana Bogor, Kamis (15/10).

Pria yang akrab disapa Jokowi itu menjelaskan, forum dua tahunan yang dibentuk oleh Perserikatan Bangsa-bangsa United Nations Office for Disaster Risk Reduction (UNDRR) itu untuk meninjau kemajuan berbagai pengetahuan, mendiskusikan perkembangan dan tren terbaru dalam penanganan kebencanaan.

BACA JUGA: Ketua DPRD DKI Sebut Jokowi Mendapat Informasi Tidak Objektif soal Proyek Pelabuhan Marunda

"Forum ini akan dihadiri 193 negara, jadi memang ini akan menjadi sebuah forum besar dan dihadiri kurang lebih nanti lima ribu sampai tujuh ribu peserta. Oleh sebab itu, ini harus dipersiapkan dengan baik," kata Jokowi.

Dia menerangkan, sebagai tuan rumah, Indonesia punya banyak pengalaman menghelat sejumlah agenda internasional.

BACA JUGA: IPW Soal Penangkapan Aktivis KAMI: Terapi Kejut dari Rezim Jokowi 

"Dan sudah diputuskan bahwa konvensi ini akan diselenggarakan di Bali pada 2022 dan juga pentingnya memanfaatkan konvensi berskala dunia ini untuk kepentingan nasional kita," jelas dia.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu juga menekankan konvensi ini sebagai bentuk penegasan peran Indonesia dalam mengurangi risiko bencana di dunia.

BACA JUGA: Telepon Presiden Jokowi, PM Jepang Tegaskan Mendukung Penuh Inisiatif Indonesia

"Dan tentu saja jangan sampai lupa bahwa kehadiran 190-an negara tadi dapat kita gunakan untuk momentum mempromosikan pariwisata Indonesia," kata Jokowi. (tan/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
GPDRR   Jokowi   Joko Widodo  

Terpopuler