jpnn.com, BALI - Ganda putra India Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy benar-benar mengikuti waktunya di Bali dalam rangka mengikuti Indonesia Badminton Festival (IBF) 2021.
Ada beberapa hal di Pulau Dewata yang membuat Shetty/Rankireddy takjub.
BACA JUGA: Indonesia Masters 2021: Lee Zii Jia Terancam Absen, Pemain Senior Pikul Tanggung Jawab Berat
Pasangan India peringkat 12 dunia itu ternyata sudah lama berhasrat ingin mengunjungi Bali.
Meski pada kesempatan kali ini bukan untuk berlibur, Shetty/Rankireddy merasa senang karena Bali menyajikan beberapa keindahan.
BACA JUGA: 6 Pebulu Tangkis Sempurna Versi Anthony Ginting, Ada Lin Dan Hingga Praveen Jordan
"Saya sangat menikmati turnamen kali ini karena digelar di Bali meski saya tidak bisa mengunjungi beberapa tempat. Akan tetapi, di sini kami disediakan fasilitas yang banyak seperti kolam renang, dan fasilitas lainnya," ungkap Shetty.
Senada dengan Shetty, Rankireddy merasa kalau Bali memiliki beberapa kemiripan dengan negaranya.
Mayoritas masyarakat Bali yang menganut agama Hindu membuat Rankireddy merasa seperti berada di India.
"Saya melihat budaya lokal di sini sama seperti di negara kami. Mungkin karena ada beberapa kesamaan dengan agama di negara kami.”
"Kelak saya ingin kembali ke sini untuk berlibur karena kami tahu bahwa Bali memiliki banyak pantai yang bagus," ungkap Rankireddy.
Pada rangkaian Indonesia Badminton Festival 2021, pasangan Shetty/Rankireddy menempati unggulan keenam turnamen.
Ajang pertama yang diikuti Shetty/Rankireddy ialah Daihatsu Indonesia Masters 2021.
Mereka sudah ditunggu Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia) pada babak 32 besar.(mcr16/jpnn)
Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal