Indosan Berkat Bersama Hadirkan Lemari Besi Teknologi Tinggi

Jumat, 27 April 2018 – 20:39 WIB
Managing Director PT Indosan Berkat Bersama Hindra Kurniawan. Foto: Indosan

jpnn.com, JAKARTA - PT Indosan Berkat Bersama meresmikan kehadirannya di Indonesia sebagai perusahaan yang memperhatikan rasa aman masyarakat dan pencegahan kerugian akibat bencana.

Perusahaan penyedia produk dan solusi perlindungan keamanan dan keselamatan dengan merek SAN itu juga memperkenalkan rangkaian produk sebagai solusi perlindungan keamanan dan keselamatan bersertifikat.

BACA JUGA: Usai RUPST, Dirut Telkom Bungkam

Produk yang dihadirkan sudah teruji kualitasnya sehingga mampu memberikan perlindungan yang maksimal.

Pangsa yang dituju, antara lain, untuk sektor industri, residensial, dan komersial seperti perkantoran, hotel, serta pusat perbelanjaan.

BACA JUGA: Jokowi gak Tahu Dirut Pertamina Diganti?

Beberapa produk itu adalah lemari besi tahan api/bongkar/air, alat pemadam api ringan (APAR), sistem keamanan elektronik, dan alat perlindungan perimeter.

“Kebutuhan masyarakat Indonesia akan perlindungan keamanan dan keselamatan sangat beragam. Kebutuhan di tempat kerja, pusat perbelanjaan, perbankan, hotel, hingga tempat tinggal tentu saja berbeda antara satu dengan yang lainnya. Oleh karena itu, PT Indosan Berkat Bersama hadir di Indonesia untuk memenuhi berbagai kebutuhan tersebut,” ucap Managing Director PT Indosan Berkat Bersama Hindra Kurniawan, Kamis (26/4).

BACA JUGA: Temukan Produk Lengkap Wuling Motors di IIMS 2018

Dia menambahkan, perlindungan keamanan dan keselamatan merupakan investasi penting demi kelangsungan hidup dan bisnis.

“Bersama dengan tim yang telah berpengalaman di industri ini, kami tidak hanya menawarkan produk yang berkualitas, tetapi juga memberikan solusi perlindungan yang tepat guna tanpa menyia-nyiakan investasi konsumen,” tambah Hindra.

Dalam kesempatan itu, PT Indosan Berkat Bersama juga memperkenalkan salah satu produknya, yaitu lemari besi.

Lemari besi SAN hadir dengan berbagai model, ukuran, desain yang menarik,dan juga dilengkapi dengan proteksi berteknologi terbaru.

Lemari besi itu berguna untuk melindungi barang berharga dari bahaya kebakaran, pencurian, serta kebanjiran.

Fitur yang tak kalah menarik adalah sistem pengunciannya yang kekinian.

Yakni, teknologi kunci digital dan kunci biometrik dengan menggunakan sidik jari.

Produk-produkyang dihadirkan PT Indosan Berkat Bersama telah memiliki berbagai sertifikasi lokal maupun internasional.

Sertifikasi yang dimiliki lemari besi SAN antara lain adalah UL (Underwriters Laboratories), JIS (Japanese International Standards), VdS, ECB-S, SP NT,serta SNI.

“Kami berkomitmen menghadirkan produk-produk dengan kualitas terbaik untuk menjamin keamanan properti dan keselamatan diri masyarakat Indonesia. Oleh sebab itu, semua produk kami juga wajib lulus uji badan sertifikasi independen serta memenuhi standar kualitas yang telah ditetapkan,” jelas Sales Director PT Indosan Berkat Bersama Atmodjo Santoso. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Minyak Rem STP Banyak Keunggulan Sesuai di Iklim Tropis


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler