Info Penting dari Kombes Tubagus soal Tersangka Kebakaran Lapas Tangerang

Jumat, 17 September 2021 – 19:27 WIB
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat. Foto: Fransiskus Adranto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Tubagus Ade Hidayat memastikan penyidik bakal melakukan gelar perkara untuk menentukan tersangka kasus kebakaran Lapas Klas  I Tangerang, Banten, pada pekan depan.

"Mudah-mudahan enggak ada kendala, gelar perkara yang akan datang bisa Senin atau Selasa untuk tetapkan tersangka," kata Kombes Tubagus di Markas Polda Metro Jaya, Jumat (17/9).

BACA JUGA: Napi Lapas Tangerang Sering Teringat Peristiwa Kebakaran Pada Malam Itu

Jebolan Akademi Kepolisian (Akpol) 1993 itu menjelaskan, sejauh ini total ada 34 saksi yang telah diperiksa dalam kasus yang sudah dinaikkan ke tingkat penyidikan tersebut. 

Puluhan orang saksi yang diperiksa itu antara lain petugas lapas, warga binaan, dan saksi yang memberikan pendampingan terhadap narapidana di Blok C2 Lapas Klas I Tangerang, itu.

BACA JUGA: 10 Orang Diperiksa Polisi, 4 di Antaranya Saksi Mata Kebakaran Lapas Tangerang

"Jadi, ada tiga klaster bentuk pemeriksaan saksi dan sudah diperiksa saksi ahli," ujar Tubagus.

Adapun pasal yang mendasari penyidik mengungkap kasus itu yakni Pasal 187 KUHP, Pasal 188 KUHP, dan Pasal 359 KUHP.

BACA JUGA: Berita Terkini Soal Tersangka Kasus Kebakaran Lapas Tangerang

Kebakaran Lapas Klas I Tangerang, Banten, Rabu (8/9) dini hari.

Tercatat, jumlah korban tragedi maut yang terjadi di Blok C2 Lapas Klas I Tangerang pada Rabu (8/9) dini hari itu sebanyak 48 orang.

Sebagian besar korban tewas di lokasi, sedangkan yang lainnya meninggal di rumah sakit. (cr3/jpnn)


Redaktur : Boy
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler