jpnn.com, JAKARTA - Hingga Kamis (2/1) pukul 05.00 WIB, sejumlah pintu air di DKI Jakarta masih bertatus siaga satu. Informasi tersebut didapat dari catatan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta.
Perkembangan tinggi muka air di sejumlah pintu air diantaranya Katulampa 40 sentimeter (gerimis) status siaga 4, Depok 160 sentimeter (mendung) siaga 4, Manggarai 945 sentimeter (mendung) siaga 2.
BACA JUGA: Dampak Banjir Parah, Menurut Faqih Warga yang Salah
Kemudian pintu air Karet 680 sentimeter (mendung) siaga 1, Krukut Hulu 100 sentimeter (mendung) siaga 4, Pesangrahan 125 sentimeter (mendung) siaga 4.
Angke Hulu 345 sentimeter (mendung) siaga 1, Waduk Pluit minus 10 sentimeter (mendung) siaga 3, Pasar Ikan 178 sentimeter (mendung) siaga 3.
BACA JUGA: Jumlah Pengungsi Banjir Jakarta Mencapai 31.232 Orang
Selanjutnya pintu air Cipinang Hulu 125 sentimeter (mendung) siaga 4, Sunter Hulu 130 sentimeter (mendung) siaga 4, dan Pulo Gadung 600 sentimeter (mendung) siaga 3. (ant/dil/jpnn)
VIDEO: Awan Gelap Selimuti Jakarta
BACA JUGA: Jakarta Banjir, Hari Ini Aturan Ganjil Genap Masih Ditiadakan
Redaktur & Reporter : Adil