Info Terkini dari AKBP Josua Soal Kasus Pembunuhan Pasutri di Samosir

Kamis, 14 Juli 2022 – 08:46 WIB
Polisi melakukan olah TKP di lokasi kejadian. Ilustrasi. Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com, SAMOSIR - Kasus kematian pasangan suami istri (pasutri) berinisial JG (55) dan HK (54) di Desa Martoba, Kabupaten Samosir, Sumatera Utara, masih terus diselidiki polisi.

Pasangan suami istri tersebut diduga menjadi korban perampokan disertai pembunuhan.

BACA JUGA: 5 Jenderal Turun Tangan Usut Penembakan Brigadir J di Rumah Irjen Ferdy Sambo, Ada Catatan dari IPW

Kapolres Samosir AKBP Josua Tampubolon, Rabu, mengatakan bahwa pasutri tersebut diduga dirampok di rumahnya, lalu dibunuh oleh pelaku perampokan tersebut.

"Dugaan sementara pembunuhan ini berlatar belakang pencurian disertai kekerasan," katanya.

BACA JUGA: Pasutri Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Rumah, Pelaku Tak Disangka, Ternyata

Ia menjelaskan, jenazah kedua korban pertama kali ditemukan oleh anaknya pada Senin (11/7) dengan kondisi tubuh berlumuran darah di dapur rumahnya.

Saksi kemudian memanggil kerabatnya dan selanjutnya penemuan jenazah tersebut dilaporkan ke petugas Polres Samosir.

Josua menambahkan bahwa pihaknya sudah mengetahui identitas pelaku dan saat ini sedang melakukan pengejaran.

BACA JUGA: Buntut Kasus Mas Bechi, Ponpes Shiddiqiyah Jombang Langsung Ditinggal Para Santri

"Ini sedang dikejar pelakunya," ujarnya.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler