Info Terkini dari Kompol Satria soal Mayat Wanita Terbungkus Kardus di Cakung

Selasa, 10 Agustus 2021 – 14:03 WIB
Tim Inafis Polres Metro Jakarta Timur dan anggota Polsek Cakung saat melakukan identifikasi pada mayat wanita yang dibungkus kardus dan karung di Jalan Raya Bekasi, Jakarta Timur, Selasa (10/8/2021) Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pihak kepolisian sektor Cakung menemukan luka di bagian kepala pada mayat wanita yang terbungkus karung dan kardus di Jalan Raya Bekasi, Cakung, Jakarta Timur.

Kapolsek Cakung Kompol Satria mengatakan penemuan mayat cewek tersebut berawal dari laporan anggota PPSU sekitar pukul 07.00 WIB. 

BACA JUGA: Bripka ES Dipecat Secara Tidak Hormat, AKBP Heru Beri Tanda Silang pada Fotonya

"Jadi anggota kami langsung ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara untuk menemukan bukti-bukti atau petunjuk," kata Satria di lokasi, Selasa (10/8).

Satria menyebutkan dari olah TKP, pihaknya menemukan luka memar di bagian kepala mayat wanita itu. 

BACA JUGA: Sekdes Pamit ke Istri Mau Pergi, Lalu Tak Pulang-Pulang, Tak Disangka, Ternyata

"Ada luka memar di kepala, nanti dipastikan lagi oleh tim inafis," lanjutnya.

Namun, Satria menjelaskan pihaknya tidak menemukan identitas korban lantaran korban ditemukan dalam keadaan tanpa busana. 

BACA JUGA: Polsek Cakung Menduga Mayat Wanita Terbungkus Kardus Korban Pembunuhan

Dia juga menjelaskan pihaknya sudah memeriksa dua orang saksi dan akan memeriksa kamera pengawas di sekitar lokasi kejadian. 

"Nanti kami akan periksa CCTV untuk jadi petunjuk. Kami akan terus mengembangkan perkara ini," jelas Satria. 

Sebelumnya, Anggota PPSU Kelurahan Cakung Barat, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur dikagetkan dengan penemuan sebuah bungkusan rapi dari karung dan kardus di Jalan Raya Bekasi, Selasa (10/8) 

Lantaran merasa penasaran, anggota PPSU tersebut membuka bungkusan yang berada di tumpukan potongan kayu. 

BACA JUGA: Mbak Farida Setiap Hari Buka Warung Sayur, Ternyata Cuma Kedok Belaka

"Pas diangkat, berat dan lembek. Jadi, dikorek-korek kelihatan seperti daging dan mengeluarkan darah," kata Sudiro, salah satu saksi.(mcr8)


Redaktur : Budi
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler