Informasi tentang Tiket Pertandingan Timnas Indonesia vs Malaysia

Rabu, 04 September 2019 – 08:09 WIB
Deputi Sekjen PSSI Marsal Masita (kanan). Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Hingga Rabu (4/9) pagi, masih banyak tiket laga Timnas Indonesia vs Malaysia, pertandingan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, yang belum terjual.

Pertandingan dijadwalkan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (5/9), mulai pukul 19.30 Wib.

BACA JUGA: Komentar Tan Cheng Hoe Jelang Laga Timnas Indonesia vs Malaysia

Dari 66 ribu tiket yang disediakan, baru 41 ribu lebih yang terjual. Biasanya, saat laga penuh gengsi dan rivalitas tinggi, tiket bisa habis dalam hitungan jam.

Deputi Sekjen PSSI Marsal Masita optimistis target tiket ludes bakal tercapai. Dia menganggap, penjualan 40 ribu lebih sampai hari ini sudah bagus.

BACA JUGA: Timnas Malaysia Sudah Siap Mental di Hadapan Puluhan Ribu Suporter Indonesia

"Belum terjual semua, tapi sejauh ini menurut saya bagus," katanya saat dihubungi, Rabu (4/9) pagi.

BACA JUGA: Komentar Tan Cheng Hoe Jelang Laga Timnas Indonesia vs Malaysia

BACA JUGA: Kualifikasi Piala Dunia 2022: Indonesia vs Malaysia, Beda Gaya Permainan

Dia yakin, sampai hari ini, penjualan tiket akan terus bertambah. Apalagi, di media sosial sudah ramai dibicarakan laga Timnas Indonesia lawan Malaysia ini.

Selain itu, Marsal juga berharap segera ada balasan dari Istana terkait undangan PSSI untuk Presiden Jokowi, untuk menonton laga tersebut. "Kami undang Presiden, tapi belum ada balasan," terangnya.

Sementara itu, untuk pengamanan laga, Marsal menyebut pengamanannya bakal berlipat. Dia menyebut, untuk laga biasa, kepolisian biasanya mengerahkan sekitar 2.000 aparat. Timnas Indonesia vs Malaysia tergolong bukan laga biasa, perlu pengamanan ekstra.

"Bisa jadi nanti lima ribuanan lah, tapi Polda yang lebih tahu jumlah pastinya," tegas Marsal. (dkk/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kualifikasi Piala Dunia 2022: Indonesia vs Malaysia, Waspadai Bola Mati


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler