Ingat, Presiden Jokowi Sangat Menghormati NU

Rabu, 23 Januari 2019 – 13:57 WIB
Calon Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin menghadiri acara Istigasah Ijazah Kubro di Stadion Minak Sompal, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur, Selasa (22/1). Fathan Sinaga/JPNN.com

jpnn.com, TUBAN - Calon Wakil Presiden nomor urut satu KH Ma'ruf Amin menilai Joko Widodo sangat menghormati Nahdlatul Ulama (NU).

Hal ini terbukti setelah pria yang akrab disapa Jokowi itu menggandeng Ma'ruf sebagai wakilnya di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

BACA JUGA: Kiai Maruf Amin Janji Hilangkan Disparitas Ekonomi

"Kenapa Ma'ruf Amin yang Rais Aam PBNU mau menjadi cawapres. Pertama karena dorongan kiai dan ulama, dan kedua karena ini penghormatan kepada Nahdlatul Ulama, karena saya orang NU," kata Ma'ruf saat menghadiri deklarasi dukungan Tim Pendarat Jokowi - Ma'ruf di Lapangan GOR Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Rabu (23/1).

Di hadapan sekitar 21 ribu massa, Ma'ruf menjelaskan, Jokowi bukan lagi meminta dukungan kepada NU, melainkan mengambil langsung sosok penting di kalangan nahdliyin. Dia juga berharap wakil NU bisa kembali menjadi pimpinan nasional setelah sekian lama.

BACA JUGA: Lima Ribu Orang Pastikan Menangkan Jokowi - Maruf di Sumut

"Orang NU sudah lama tidak menjadi pimpinan nasional. Karena itu sekarang saya menjadi cawapres, kemudian mudah-mudahan menjadi wapres, dan saya harap ke depan ada orang NU yang menjadi presiden kembali setelah Gus Dur," ujar Ma'ruf.

Sementara Penasihat Tim Pendarat KH Mustain Syukur mengatakan, nahdliyin di Tuban adalah warga NU yang istimewa. Menurut dia, dua kali bupati dan wakil bupati Tuban dijabat orang NU.

BACA JUGA: Pimpinan Partai Nanggroe Aceh Dukung Jokowi - Maruf

Dan saat ini, kata dia, orang NU telah menjabat di berbagai kepemimpinan mulai tingkat kabupaten atau kota hingga provinsi.

"Sekarang tinggal presiden dan wakil presidennya. Kalau ingin memiliki wapres dari kiai, dari NU, maka dalam Pilpres 17 April, pasangan Jokowi - Ma'ruf harus menang," ujar Mustain.

Dalam acara deklarasi Tim Pendarat turut dibacakan deklarasi dukungan kepada Jokowi - Ma'ruf. (tan/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Optimisme Abah saat Resmikan TKD Jokowi-Maruf di Trenggalek


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler