Ingat, Vaksin Palsu Masuk Tubuh Pasien karena RS Terlibat

Rabu, 29 Juni 2016 – 18:48 WIB
Ilustrasi: Telegraph

jpnn.com - JAKARTA - Bareskrim Polri terus menelusuri kasus vaksin palsu. Selain menyelidiki distributornya, Bareskrim juga mencari rumah sakit yang diduga secara sengaja menerima vaksin palsu.

"Kami terus mendalami semua pihak yang harus bertanggung jawab dalam kasus ini. Kami bisa minta pertanggungjawabannya," ujar Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Polri, Brigjen Agung Setya di Jakarta, Rabu (29/6).

BACA JUGA: Upaya APP Cegah Kebakaran Hutan

Hanya saja, Bareskrim sejauh ini belum menemukan koorporasi yang terlibat langsung dalam kasus vaksin palsu. Menurut Agung, yang terlibat hanya segelintir orang yang memang pernah bersentuhan dengan kegiatan medis.

"Komplotan ya, kalau koorporasi kan resmi. Ini komplotan penjahat saja. Komplotan orang yang mencoba melakukan tipu daya dengan membuat vaksin palsu dan didistribusikan," tegasnya.

BACA JUGA: Suap Anggota Komisi III Terkait Anggaran Proyek Infrastruktur?

Agung menambahkan, vaksin palsu bisa sampai ke tubuh pasien karena ada mata rantai produksi dan distribusi. Hanya saja ia enggan membocorkan titik distribusi yang disusupi vaksin palsu.

“Mereka punya pasar sendiri, distributor sendiri, membuat sendiri, di-support oleh penyuplai botol sendiri, dan percetakan sendiri," paparnya.(mg4/jpnn)

BACA JUGA: GAWAT! Lima Daerah Sudah Teridentifikasi Peredaran Vaksin Palsu, Korbannya?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Satgas Vaksin Palsu Buru Bayi-bayi yang Jadi Korban


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler